Produk Kelas 10 Kd 441 Membuat Infografis Teori Dan Sejarah Geologi Pembentukan Bumi
LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK (LKPD) GEOGRAFI
KELAS 10 IPS
KD 4.4 Menyajikan karakteristik planet Bumi sebagai ruang kehidupan dengan menggunakan peta, bagan, gambar, tabel, grafik, foto, dan/atau video.
IPK : 441 Membuat infografis proses pembentukan Alam Semesta, Tata Surya, dan permukaan Bumi dengan menggunakan peta, bagan, gambar, tabel, grafik, foto, dan/atau video.
Tujuan pembelajaran : Peserta didik dapat membuat infografis proses pembentukan Alam Semesta, Tata Surya, dan permukaan Bumi dengan menggunakan peta, bagan, gambar, tabel, grafik, foto, dan/atau video.
LANGKAH PENGERJAAN
1. Buatlah infografis tentang teori pembentukan jagat raya, teori pembentukan tata surya, teori pembentukan permukaan bumi, dan sejarah geologi pembentukan permukaan bumi.
2. Membuat infografis menggunakan aplikasi komputer semacam Canva, dsb.
3. Buatlah secara individu selama satu pekan dari sekarang dengan materi sebagai berikut!
4. Teori pembentukan jagat raya:
· Big bang
· Steady state
· Ekspansi
Teori pembentukan tata surya:
· Pasang surut
· Nebulae
· Bintang kembar
· Planetesimal
· Awan debu
Teori pembentukan permukaan bumi:
· Apungan benua
· Konveksi
· Kontraksi
· Laurasia-Gondwana
· Lempeng tektonik
Sejarah pembentukan permukaan bumi
· Zaman Arkeozoikum
· Zaman Proterozoikum
· Zaman Paleozoikum
· Zaman Mesozoikum
· Zaman Kenozoikum
5. Pilihlah satu materi dari materi-materi yang telah ditentukan tersebut.
6. Maksimal 2 materi yang sama.
7. Pengumpulan dalam format foto (jpg, png, gif, dsb) dengan nama 10-geo-441-namamu.
8. Dikumpulkan ke Tugas Kelas paling lambat Jumat, 27 November 2021 pukul 06.59 WIB.
9. Kriteria penilaian:
a) Materi
b) Gambar
c) Keterbacaan
d) Layout
e) Pengumpulan
SMA SINAR DHARMA2021
Artikel ini hanyalah simpanan cache dari url asal penulis yang berkebarangkalian sudah terlalu lama atau sudah dibuang :
http://fastrans22.blogspot.com/2021/12/produk-kelas-10-kd-441-membuat.html