Cara Memasang Iklan Dibawah Postingan Blogger Com
Penempatan posisi iklan dalam sebuah artikel atau postingan menjadi faktor penting untuk mendapatkan penghasilan lewat iklan. Penempatan posisi iklan yang tepat, dapat meningkatkan konversi iklan sehingga dapat meningkatkan penghasilan Anda.
Salah satu posisi iklan yang paling besar meningkatkan konversi iklan, yaitu disimpan dalam artikel/postingan. Penempatan iklan bisa bermacam-macam, seperti memasang iklan ditengah artikel/postingan atau memasang iklan diatas artikel/postingan. Oleh karena itu, kali ini saya akan membahas bagaimana cara memasang iklan dibawah artikel/postingan.
Memasang Iklan Dibawah Artikel BlogPertama siapkan kode iklan yang akan dipasang. Masuk ke halaman edit template yang ada di menu Theme Blogger.Lakukan pencarian kode atau CTRL + F, lalu cari kode berikut : <data:post.body/> Setelah menemukan kode tersebut, selanjutnya tinggal menyimpan kode iklan tadi dan simpan kodenya berada diatas kode tadi, sepert ini
<!-- Simpan Iklan Disini-->
<data:post.body/>
Kamu juga bisa melakukan custom terhadap iklan yang ditampilkan diatas postingan ini, seperti menambahkan tag kondisional atau custom dengan CSS. Misalnya beberapa custom yang bisa dilakukan sebagai berikut : Memasang iklan hanya pada halaman single artikel saja <b:if cond='data:blog.pageType == "item"'>
<!-- Simpan Iklan Disini-->
<data:post.body/>
</b:if>
Merubah posisi iklan berada di tengah
<b:if cond='data:blog.pageType == "item"'>
<div style='margin:0 auto 10px;text-align:center;'>
<!-- Simpan Iklan Disini-->
<data:post.body/>
</div>
</b:if>
Terakhir, jika iklan tidak muncul atau bermasalah mungkin kode iklannya perlu di konversi dulu agar support dan muncul dalam artikel. Hal ini terjadi karena beberapa penyedia iklan memang diharuskan seperti itu, agar bisa dipasang dalam artikel. Tools untuk konversi iklannya bisa menggunakan HTML Escape.Itulah tips memasang iklan dibawah postingan dalam sebuah blog, semoga informasi ini bisa membantu untuk meningkatkan konversi iklan dan semoga saja dapat meningkatkan penghasilan juga :)
Artikel ini hanyalah simpanan cache dari url asal penulis yang berkebarangkalian sudah terlalu lama atau sudah dibuang :
https://www.kangmousir.com/2020/11/cara-memasang-iklan-dibawah-postingan.html