Ini Foto Pose Senyum Thoriq Rizki Maulidan Yang Terakhir Sebelum Jenazahnya Ditemukan Di Jurang
Diketahui, jenazah Thoriq Rizki Maulidan ada di jurang, tepatnya sebelah kanan Bukit Piramid, Gunung Argopuro, Bondowoso, Jawa Timur, Jumat (5/7/2019).
Berikut momen terakhir Thoriq Rizki Maulidan, yang diketahui foto terakhir Thoriq Rizki Maulidan, dan menjadi foto pose senyum Thoriq Rizki Maulidan yang terakhir.
Akun Instagram @jejak_pendaki mengunggah momen-momen terakhir yang diabadikan rekan-rekan almarhum Thoriq yang ikut mendaki Bukit Piramid atau Gunung Piramid.
Foto-foto dirilis pada Sabtu (6/7/2019). Sebanyak tiga foto dibagikan memperlihatkan Thoriq yang mengumbar senyumnya.
Foto pertama memperlihatkan Thoriq yang berada di belakang tiga temannya sedang istirahat bersama.
Mereka tampak duduk-duduk. Foto kedua memperlihat almarhum Thoriq yang berpose bersama seorang temannya.
Tampak ia mengenakan kaus berwarna putih. Foto ketiga, memperlihatkan Thoriq berada di paling belakang barisan.
Thoriq yang mengenakan topi dan jaket berwarna gelap mengembangkan senyumnya.
Berikut unggahan akun Instagram @jejak_pendaki:
View this post on Instagram
A post shared by Jejak Pendaki Indonesia (@jejak_pendaki) on Jul 5, 2019 at 5:07pm PDT
Momen terakhir Toriq Rizky Maulidan sebelum hilang di gunung Piramid Bondowoso.
Rencananya survivor Toriq akan dievakuasi pagi ini, mengingat susah dan curamnya medan.
Kami mohon doanya supaya proses evakuasi berjalan dengan lancar.
Bravo tim relawan, avignam jagat samagram. Info dari berbagai sumber. Simak foto-fotonya di bawah ini:
Diberitakan sebelumnya, Thoriq Rizki Maulidan ditemukan tak bernyawa di jurang Bukit Piramid, Gunung Argopuro, Bondowoso, Jawa Timur, Jumat (5/7/2019).
Dikutip TribunSolo.com dari Kompas.com, jenazah Thoriq baru ditemukan setelah tim SAR melakukan pencarian selama 12 hari.
Jenazah Thoriq ditemukan oleh Tim SAR Wanadri, Gema Mahapeta Universitas Bondowoso (GMPT), Relawan Brigadir Penolong, dan Tim SAR Gabungan.
Tim SAR menemukan jenazah Throriq pada pukul 15.30 WIB.
Jenazah ditemukan di jurang Gunung Piramid bagian Selatan dengan kondisi sudah tidak bernyawa.
“Melihat dari terjalnya medan tempat ditemukannya survivor, diduga survivor terjatuh dan terperosok lalu tersangkut di batang pohon,” ujar anggota Wanadri Eko Wahyu Prasetyo, dalam keterangan pers yang dipublikasikan di akun instagram Humas Wanadri.
Kronologi Penemuan Jenazah
Sebelumnya pencarian Thoriq sudah dilakukan sejak tanggal 24 Juni 2019 dan ditutup pada 30 Juni 2019 secara resmi.
Tim SAR Susulan Wanadri yang berangkat pada 30 Juni 2019, dengan niat ingin melaksanakan misi kemanusiaan, masih memiliki harapan bahwa Thoriq masih dapat ditemukan.
Dengan segala upaya dan pendekatan, Tim Wanadri bersama beberapa Tim SAR Gabungan di lapangan yang masih ingin melakukan pencarian meminta izin kepada keluarga Thoriq untuk kembali dilakukan pencarian.
Setelah proses perizinan keluarga dan instansi pemerintah, akhirnya tanggal 3 Juli 2019 pencarian kembali dilakukan dengan izin keluarga Thoriq dan instansi pemerintahan terkait.
Sejak Kamis, 4 Juli 2019, Tim SAR Gabungan mulai bergerak untuk melakukan pencarian lagi.
Kabar dari anggota Wanadri Eko Wahyu Prasetyo (5/7), jenazah Thoriq telah ditemukan di Gunung Piramid bagian Selatan dengan kondisi sudah tidak bernyawa.
“Melihat dari terjalnya medan tempat ditemukannya survivor, diduga survivor (Thoriq) terjatuh dan terperosok lalu tersangkut di batang pohon,” ujar Eko pada Bidang Operasional Wanadri di Bandung.
Evaluasi jenazah Thoriq mulai dilakukan pada Sabtu pagi ini.
Sumber: tribunnews.com
Artikel ini hanyalah simpanan cache dari url asal penulis yang berkebarangkalian sudah terlalu lama atau sudah dibuang :
https://islamidia.com/ini-foto-pose-senyum-thoriq-rizki-maulidan-yang-terakhir-sebelum-jenazahnya-ditemukan-di-jurang/