Bos Taksi Malaysia Sebut Indonesia Miskin Habis Dicaci Maki Netizen Websitenya Dipenuhi Permintaan Maaf
Pengusaha taksi Malaysia Datuk Shamsubahrin Ismail diserbu netizen (warganet) setelah menyebut Indonesia negara miskin dan menolak Gojek masuk ke Malaysia.
Netizen Indonesia bully pengusaha taksi Malaysia Datuk Shamsubahrin Ismail hingga Kamis (29/8/2019) ini.
Sejumlah foto yang diunggah di akun media sosial (medsos) Shamsubahrin Ismail, langsung dijadikan tempat pelampiasan kemarahan warganet.
Berbagai caci maki diarahkan kepada Datuk Shamsubahrin Ismail pendiri Big Blue Taxi Malaysia ini.
@sun.viana: TOLONG BAPAK KALAU BERCAKAP YANG BAIK YA PAK. SALAM DARI SAYA ORANG INDONESIA YANG KATA BAPAK “MISKIN”. SEMOGA BAPAK SEHAT SELALU. TIDAK HANYA RAGA SAJA YANG SEHAT, TAPI JUGA HATI BATIN DAN OTAK NYA JUGA SEHAT SUPAYA BISA DIPAKAI UNTUK BERFIKIR KALAU MAU BERCAKAP.
@por_w_ito: wooooooe seeeeeerbu….. bappaaknya upin ipin. ni
@bungsatriani: Itu muka apa batok kelapa…
@c_angga_a: Takut kesaing & bangkrut makanya salah langkah,cosplay upin ipin
View this post on Instagram
A post shared by Datuk Shamsubahrin Ismail (@datukshamsubahrin) on Jul 6, 2018 at 3:18pm PDT
Selain itu, akun website resmi bos taksi Malaysia ini kini juga dipenuhi berita-berita permintaan maaf.
Website http://shamsubahrinismail.com, website resmi Datuk Shamsubahrin Ismail, penuh berita permintaan maaf baik dalam bahasa Melayu maupun bahasa Inggris.
Dalam penelusuran Wartakotalive.com, setidaknya ada 7 berita permohonan maaf dari Datuk Shamsubahrin Ismail yang tetap tertampang di bagian atas atau menjadi headline di website tersebut.
“Shamsubahrin apologises to Indonesians over gojek remark,” demikian salah satu judul berita tersebut.
“Bos Taksi Malaysia yang Hina Indonesia dan Gojek Minta Maaf,” judul berita lainnya di website resmi Datuk Shamsubahrin Ismail.
Berita-berita itu juga memampang foto-foto Datuk Shamsubahrin Ismail yang tengah meminta maaf dan juga foto pengendara berseragam Gojek.
Inilah foto-foto caki maki netizen Indonesia terhadap Datuk Shamsubahrin Ismail.
Kronologi Bos Taksi Malaysia Tolak Gojek
Seperti diberitakan sebelumnya, media sosial Tanah Air dalam beberapa hari terakhir ramai dengan perbincangan netizen yang mengomentari sebuah video yang menampilkan sosok pengusaha transportasi asal Malaysia yang menyebut Indonesia sebagai negara miskin.
Dia adalah sosok pendiri dan pemilik layanan taksi Big Blue Shamsubahrin Ismail.
Dalam video wawancaranya dengan sejumlah media televisi asal Malaysia, Shamsubahrin menyebut Indonesia sebagai negara miskin, sementara Malaysia tidak.
Datuk Shamsubahrin Ismail, pendiri dan pemilik layanan taksi Big Blue di Malaysia. Dia meminta maaf setelah ucapannya yang menyebut Indonesia negara miskin sebagai bagian dari kampanye penolakan atas Gojek menjadi viral
Website resmi pengusaha transportasi Malaysia Datuk Shamsubahrin Ismail dipenuhi berita permintaan maaf terhadap rakyat Indonesia dan Gojek. Shamsubahrin Ismail adalah pendiri Big Blue Taxi, perusahaan transportasi di Malaysia
Sumber: tribunnews.com
Artikel ini hanyalah simpanan cache dari url asal penulis yang berkebarangkalian sudah terlalu lama atau sudah dibuang :
https://islamidia.com/bos-taksi-malaysia-sebut-indonesia-miskin-habis-dicaci-maki-netizen-websitenya-dipenuhi-permintaan-maaf/