6 Cara Mudah Buat Vision Board
Sebuah impian bermula dengan perkataan PERCAYA. Percaya anda akan berjaya capai impian tersebut, maka kepercayaan itulah yang menggerakan usaha anda. Namun mengapa kepercayaan boleh hilang atau lenyap ?
PERCAYA DENGAN VISUALISASI
Bila tak mampu nak visual apa yang kita impikan. Bila terlalu sibuk , angan-angan pun boleh hilang. Maka sebab inilah ada sesetengah orang sanggup menyediakan masa untuk siapkan vision board? Supaya kita kekal percaya dengan impian yang akan dicapai. Kalian dah ada vision board 2019? Apa yang nak dicapai lagi 5 tahun?
CARA MUDAH BUAT VISION BOARD
Vision board merupakan salah satu alat penting dalam mewujudkan impian karena setiap kali melihatnya, pemiliknya dapat ingat untuk terus melakukan apa yang harus dilakukan dan ingat untuk tidak mudah menyerah jika ingin mencapai impiannya. Namun seringkali vision board yang dibuat kurang efektif karena beberapa hal penting terlewatkan. Nah, bagaimana cara membuat vision board yang ideal dan efektif? Yuk simak beberapa tips berikut ini..
1. Cari gambar
Gunakan gambar yang kuat dan relevan dalam mewakili perasaan, pengalaman, dan keinginan yang ingin dicapai. Jadikan tiap gambar yang ditempel pada vision board tidak hanya berupa gambar namun gambar yang memiliki arti penting dalam mengingatkan anda akan impian.
2. Tambahkan simbol dan foto diri
Simbol dan foto diri berfungsi sebagai penanda milik dan untuk memperkuat karakter vision board yang dibuat. Dengan ini, pemilik menegaskan cita-cita yang ingin dicapai. vision board adalah sesuatu yang personal. Jika sebelumnya impian itu tampak kabur dalam pikiran, atau diragukan apakah itu sebenarnya adalah impian orang lain atau impian diri sendiri, maka dengan menambahkan foto pribadi, pemilik menegaskan bahwa itu adalah miliknya dan tidak dapat diinterupsi oleh orang lain.
3. Tambahkan kata-kata penting.
Gunakan kalimat afirmasi, kutipan inspiratif, kata penyemangat, jargon, atau sekadar pemikiran singkat yang sesuai atau mendukung gambar. Jangan terlalu banyak menggunakan kata-kata, gunakan sedikit saja sebagai penyemangat.
4. Jaga agar tetap rapi dan selektif
Vision board yang terlalu berantakan membuatnya sulit untuk dibaca, dan lebih jauh, memusingkan. Oleh karena itu, agar vision board efektif, aturlah dengan rapi dan terorganisir. Pilih satu gambar terkuat dari beberapa gambar yang ada, jika itu hanya mewakili 1 impian. Jangan terlalu banyak agar tetap fokus. Pisahkan dalam beberapa kategori khusus (seperti keluarga, karir, pribadi) agar lebih mudah dibaca. Jika perlu, buat beberapa vision board terpisah antara kategori-kategori tersebut (silakan baca poin selanjutnya).
5. Letakkan di tempat strategis
Sangat penting untuk meletakkan vision board di tempat yang mudah terlihat atau sering dilalui. Dinding di dekat tempat tidur, di dekat cermin, atau di dekat pintu keluar merupakan beberapa tempat yang dinilai cukup strategis untuk tujuan ini. Jika membuat lebih dari 1, lokasikan sesuai kategori. Misalnya, letakkan di kamar untuk goal pribadi, di ruang kerja atau kantor untuk goal terkait karir, di dapur atau ruang olahraga untuk goal terkait kesehatan, dsb.
6. Ganti secara teratur
Vision board yang efektif adalah yang selalu diperbarui. Dengan mengganti secara berkala, ingatan terhadap impian dapat lebih segar serta memberi kesempatan untuk introspeksi diri. Lakukan pembaruan setidaknya satu tahun sekali.
sumber: tipssersan
Artikel ini hanyalah simpanan cache dari url asal penulis yang berkebarangkalian sudah terlalu lama atau sudah dibuang :
https://faizsaaid.com/6-cara-mudah-buat-vision-board/