Saya Dipukul Diinjak Disetrum Disuruh Mengaku Sebagai Pembunuh


Sarpan selamanya akan berterima kasih kepada para tetangga.
Berkat intervensi mereka, dia akhirnya lepas dari hari-hari penuh penyiksaan di dalam tahanan polisi.
Pria 57 tahun itu dibebaskan 6 Juli lalu setelah sejumlah warga berunjuk rasa di Polsek Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara.
Para warga itu tetangganya di Jalan Sidomulyo Pasar IX, Dusun XIII, Desa Sei Rotan, Kecamatan Percut Sei Tuan.
”Mereka berdemo lantaran mendapat keterangan dari istri saya yang melihat saya di sel tahanan sudah dalam keadaan luka-luka di bagian wajah,” kata Sarpan kepada Sumut Pos (RGP).
Sarpan memang menderita luka memar di sekujur tubuh dan wajah sekeluarnya dari tahanan.
Di dalam tahanan, dia mengaku disiksa, dipukul, dan diinjak-injak. Wajahnya sampai babak belur.
Pria yang sehari-hari bekerja sebagai kuli bangunan itu diperiksa polisi pada Kamis (2/7) pekan lalu dengan status saksi.
Pembunuhan tersebut terjadi di Jalan Sidomulyo Gang Gelatik, Desa Sei Rotan, Kecamatan Percut Sei Tuan.
”Ternyata, sewaktu di dalam sel tahanan disiksa dan diintimidasi dengan disuruh mengaku jika telah membunuh Dodi Somanto,” lanjutnya.
Padahal, Sarpan justru saksi dari pembunuhan terhadap pria 41 tahun tersebut. Polisi akhirnya juga menangkap si pelaku sebenarnya, A.
Pria 27 tahun itu merupakan anak pemilik rumah tempat dia bekerja sebagai kuli bangunan.
”Saya sudah seperti ’binatang’ di dalam sel tahanan,” kenang Sarpan.
Bahkan, saat diinterogasi, dia dituding telah berselingkuh dengan pemilik rumah dan ketahuan oleh Dodi Somanto.
”Dari itu, polisi mengira saya yang membunuh si korban. Padahal, tudingan itu tidaklah benar,” terangnya.
Setelah kasus penyiksaan yang dialami Sarpan itu, Kapolsek Percut Sei Tuan Komisaris Polisi Otniel Siahaan dicopot.
Selain itu, Kanitreskrim Polsek Percut Sei Tuan Iptu Luis Beltran turut diperiksa dalam kasus tersebut.
Sebagai pengganti Kapolsek, sementara ditunjuk AKP Ricky Pripurna Atmaja yang sebelumnya menjabat Kanit Pidum Polrestabes Medan.
”Iya benar, Kapolsek (Percut Sei Tuan, red) diserahterimakan,” kata Kabidhumas Polda Sumatera Utara Komisaris Besar Polisi Tatan Dirsan Atmaja Kamis (9/7).
Dia mengatakan bahwa hingga saat ini yang bersangkutan masih diperiksa Bidang Propam Polda Sumatera Utara. Sanksi disiplin dan etik menunggu.
”Kita tunggu lah hasilnya, ya,” ujar Tatan.
Selain mencopot Kapolsek, Polda Sumut menarik delapan personel polisi dari Polsek Percut Sei Tuan ke Polrestabes Medan dalam rangka proses sidang disiplin.
Sarpan mengaku dipukul bertubi-tubi selama ditahan. Dia juga mengaku disetrum.
”Setelah itu, dari belakang ada beberapa orang menutup mata dan mulut saya, kemudian langsung memukuli di bagian dada dan perut serta diinjak-injak orang yang di dalam tahanan,” jelasnya sambil menangis.
Atas peristiwa itu, Sarpan mengaku tidak bisa berbuat apa-apa. Sebab, dia benar-benar tidak mengetahui mengapa dirinya disiksa.
Atas kebrutalan yang dialami Sarpan itu, Institute for Criminal Justice Reform (ICJR) menganggap kasus tersebut tidak selayaknya hanya berhenti pada pemberian sanksi disiplin maupun sanksi etik kepada semua yang terlibat.
Sebab, perbuatan para oknum polisi tersebut jelas merupakan tindak pidana sehingga menjadi wajar jika mereka dijatuhi sanksi pidana.
”Pemberian sanksi yang tegas dalam kasus penyiksaan yang dilakukan aparat sipil negara perlu dilakukan untuk menunjukkan adanya akuntabilitas, khususnya dalam hal ini pada institusi kepolisian.” Demikian rilis resmi ICJR seperti dikutip dari situs resmi ICJR.
ICJR dalam penelitiannya pada 2019 juga menemukan bahwa dugaan penyiksaan bahkan terjadi dalam kasus-kasus yang terdakwanya diancam atau dijatuhi hukuman mati.
Dalam penelitian mengenai penerapan fair trial dalam kasus hukuman mati tersebut, ICJR mengulas salah satu kasus yang sempat gempar pada 2016, yakni kasus Yusman Telaumbanua.
Yusman mengalami penyiksaan saat penyidikan untuk dipaksa mengaku telah berusia dewasa dan sebagai pelaku utama kasus pembunuhan.
Pengakuan tersebut sempat dijadikan alat bukti dalam menjatuhkan hukuman mati terhadap Yusman di Pengadilan Negeri Gunungsitoli, Nias. Mahkamah Agung kemudian membatalkan vonis tersebut.
ICJR menemukan setidaknya 23 dugaan penyiksaan lainnya dalam kasus hukuman mati dengan pola yang sama, yakni oknum penyidik melakukan intimidasi dan penyiksaan secara fisik maupun psikis untuk mengejar pengakuan.
Ironisnya, dugaan penyiksaan tersebut sangat sulit dibuktikan dalam persidangan karena tidak ada mekanisme pembuktian yang jelas diatur dalam hukum acara pidana.
Tatan menyebutkan, Kapolda Sumut Irjen Pol Martuani Sormin akan memberikan reward bagi anggota yang berprestasi.
”Tapi, juga akan menindak anggota yang melakukan kesalahan,” ujarnya.
Sarpan memang akhirnya bisa pulang berkat unjuk rasa para tetangga. Dibutuhkan waktu tidak sebentar untuk memulihkan luka-lukanya.
Dan, pasti perlu waktu lebih lama lagi untuk mengenyahkan traumanya.
Sumber: jawapos.com


Artikel ini hanyalah simpanan cache dari url asal penulis yang berkebarangkalian sudah terlalu lama atau sudah dibuang :

https://islamidia.com/saya-dipukul-diinjak-disetrum-disuruh-mengaku-sebagai-pembunuh/

Kempen Promosi dan Iklan
Kami memerlukan jasa baik anda untuk menyokong kempen pengiklanan dalam website kami. Serba sedikit anda telah membantu kami untuk mengekalkan servis percuma aggregating ini kepada semua.

Anda juga boleh memberikan sumbangan anda kepada kami dengan menghubungi kami di sini
Habis Digebuki Diinjak Dan Disiksa Polisi Kuli Bangunan Sarpan Disetrum

Habis Digebuki Diinjak Dan Disiksa Polisi Kuli Bangunan Sarpan Disetrum

papar berkaitan - pada 10/7/2020 - jumlah : 166 hits
Seorang kuli bangunan Sarpan menceritakan detik detik dirinya digebuki polisi di sel tahanan Polsek Percut Sei Tuan Polres Deli Serdang Sumatera Utara Sarpan mengaku menjadi korban penyiksaan saat berada di sel tahanan Dia ditangkap polisi ...
1 122 Peluang Pekerjaan Sebagai Usahawan Untuk Anak Muda Di Ibu Kota

1 122 Peluang Pekerjaan Sebagai Usahawan Untuk Anak Muda Di Ibu Kota

papar berkaitan - pada 8/7/2020 - jumlah : 271 hits
KUALA LUMPUR 7 Julai Kementerian Wilayah Persekutuan menerusi program Pembangunan Usahawan Anak Muda Kota menawarkan sejumlah 1 122 peluang perniagaan kepada golongan muda khusus bagi mereka yang ingin menceburi bidang keusahawanan Menterin...
Gabungan Facebook Messenger Instagram Amp Whatsapp Sebagai Satu Sistem Pemesejan Semakin Dekat

Gabungan Facebook Messenger Instagram Amp Whatsapp Sebagai Satu Sistem Pemesejan Semakin Dekat

papar berkaitan - pada 8/7/2020 - jumlah : 238 hits
Pada bulan Februari tahun lepas Facebook bercadang untuk menggabungkan sistem pemesejan WhatsApp Facebook Messenger dan Instagram menjadi satu Ini adalah untuk memudahkan pengguna WhatsApp misal kata lebih selesa berhubung dengan mereka yan...
Saya Tak Anggap Itu Sebagai Beban Tak Pernah Missed Sharnaaz Ahmad Rupanya Jumpa Jebat 3 Kali Setiap Hari

Saya Tak Anggap Itu Sebagai Beban Tak Pernah Missed Sharnaaz Ahmad Rupanya Jumpa Jebat 3 Kali Setiap Hari

papar berkaitan - pada 8/7/2020 - jumlah : 379 hits
Tak pernah missed lagi walaupun sehari Itu kata pelakon Sharnaaz Ahmad apabila ditanya kekerapan bertemu anak lelaki Jebat Jayden Ahmad yang kini tinggal bersama isterinya Noor Nabila Kata Sharnaaz lagi lazimnya dia akan meluangkan masa den...
Yuan Berusaha Untuk Menolak Dolar As Dan Menjadikan Euro Sebagai Sekutu

Yuan Berusaha Untuk Menolak Dolar As Dan Menjadikan Euro Sebagai Sekutu

papar berkaitan - pada 8/7/2020 - jumlah : 168 hits
Semasa persaingan di antara mata wang Eropah dan Amerika yang sangat ketara diperhatikan pada pasangan mata wang EUR USD hanya sedikit orang yang memperhatikan dinamika mata wang China Pada masa yang sama yuan juga berusaha untuk mengukuhka...
Hiburan Risteena Munim Akui Tahu Jaga Batas Sebagai Tunang Orang

Hiburan Risteena Munim Akui Tahu Jaga Batas Sebagai Tunang Orang

papar berkaitan - pada 8/7/2020 - jumlah : 475 hits
menyatakan tunangnya Isa Khan yang juga seorang aktor tidak pernah meletakkan sebarang syarat untuk dirinya terus berlakon pelakon Risteena Munim akui tahu untuk menjaga batas pergaulan demi kebahagiaan hubungan mereka Menurut Risteena beli...
Peranti Boleh Lipat Samsung Seterusnya Mungkin Dikenali Sebagai Galaxy Z Fold 2

Peranti Boleh Lipat Samsung Seterusnya Mungkin Dikenali Sebagai Galaxy Z Fold 2

papar berkaitan - pada 7/7/2020 - jumlah : 299 hits
Samsung seakan akan memberi gambaran akan meluaskan lagi penawaran di bawah siri Galaxy Z Ia berikutan timbul desas desus mengatakan peranti boleh lipat Samsung yang seterusnya mungkin tidak akan dikenali sebagai Galaxy Fold 2 Sebaliknya Sa...
Pn Akan Didaftar Sebagai Gabungan Rasmi

Pn Akan Didaftar Sebagai Gabungan Rasmi

papar berkaitan - pada 7/7/2020 - jumlah : 183 hits
PELABUHAN KLANG Pendaftaran Perikatan Nasional sebagai sebuah gabungan rasmi sedang dirancang dan akan diselesaikan secepat mungkin kata Setiausaha Agung BERSATU Datuk Seri Hamzah Zainudin Beliau berkata ini kerana pendaftaran tersebut meme...
Gerak98 Menyokong Usaha Mengangkat Rafizi Sebagai Timbalan Presiden Keadilan

Gerak98 Menyokong Usaha Mengangkat Rafizi Sebagai Timbalan Presiden Keadilan

papar berkaitan - pada 6/7/2020 - jumlah : 451 hits
1 GERAK98 memandang positif saranan beberapa pimpinan dan aktivis Parti Keadilan Rakyat agar Sdr Rafizi Ramli diberikan peranan menjadi Timbalan Presiden PKR 2 Tanpa niat untuk mencampuri urusan parti GERAK98 hanya ingin membawa perhatian b...
Skipping Pro Najib Rally Nothing To Do With Dap Say Umno Leaders

Kad Debit I Bank Islam Visa Tabung Haji Syarat Dan Cara Mohon

Telefilem Dosa Tak Terampun Lakonan Fauziah Ahmad Daud Nad Zainal

Psychology Of Liars Kebenaran Yang Ditakuti Antivaksin

Beli Durian 1o1 Dan Durian Kampung Pula

From Thrill Seeking Dinosaur To Crypto Icon The Story Of Pino

Cuti Umum Johor 2025 Hari Kelepasan Am Cuti Sekolah

Kru Cetak Sejarah Industri Hiburan


echo '';
Senarai Lagu Tugasan Konsert Minggu 8 Gegar Vaganza 2024 Musim 11

Keputusan Markah Peserta Konsert Minggu 7 Gegar Vaganza 2024 Musim 11

Info Dan Sinopsis Drama Berepisod Antara Dua Syurga Slot Lestary TV3

Resepi Makaroni Cheese Goreng Paling Mudah dan Cepat

Biodata Zarif Ghazzi Pelakon Drama Berepisod Antara Dua Syurga TV3 Berbahagi Suami Astro


Make A Deposit For Slot Thailand Online Gambling On Trusted Site

Fobia Takut Tak Bertempat Tapi Boleh Kacau Hidup

Tukang Masak Maut Bayi 7 Bulan Parah Lori Langgar Mpv

Bagaimana Berjimat Duit Untuk Pergi Melancong

Anak Terlantar Selepas Lemas Dalam Kolam Ibu Harap Ada Keajaiban Cepatlah Bangun Sayang

Tular Video Wanita Makan Nasi Lauk Bunga Raya Atas Kubur Netizen Persoal Ajaran Puak Mana Ni