Ringkasan Unbk Geografi Pengetahuan Dasar Geografi
PENGETAHUAN DASAR GEOGRAFI
1. Konsep geografi
a. Konsep lokasi : satu tempat.
- Lokasi absolutberdasarkan garis astronomis, misalnya wilayah Indonesia terletak di antara 6° LU - 11° LS dan 95° BT - 141° BT.
- Lokasi mutlakberdasarkan kondisi geografis, misalnya Indonesia terletak di antara Samudra Hindia dan Samudra Pasifik.
b. Konsep jarak : jeda antara dua tempat.
- Jarak mutlakberdasarkan fuatcepat satuan panjang (km), misalnya jarak dari Jakarta ke Bogor adalah 50 km.- Jarak relativeberdasarkan satuan waktu (jam), misalnya jarak dari Jakarta ke Bogor dapat ditempuh dalam waktu 40 menit melalui tol.
c. Konsep pola: struktur bentukan fenomena geografis, misalnya pola aliran sungai dan pola permukiman.
d. Konsep morfologi : bentuk-bentuk permukaan bumi suatu wilayah, misalnya jalur dari Puncak Pass menuju Cipanas berkelok-kelok dengan tanjakan dan turunan yang curam karena berada di kaki Gunung Gede-Pangrango.
e. Konsep aglomerasi : pengelompokan atau pemusatan fenomena geosfer, misalnya penamaan Kampung Bali, Kampung Ambon, dan Kampung Bugis karena dahulu di wilayah tersebut banyak dihuni oleh pendatang dari wilayah tersebut.
f. Konsep nilai kegunaan : potensi atau keunggulan suatu wilayah yang dapat dimanfaatkan manusia, misalnya wilayah pantai yang landai, berpasir putih, tanpa karang, dan berombak tenang sangat sesuai untuk dijadikan objek wisata.
g. Konsep keterjangkauan : kemudahan atau kesulitan untuk mencapai suatu lokasi, misalanya bantuan untuk korban bencana sulit diterima karena akses menuju lokasi sulit untuk dilalui.
h. Konsep interdependensi/interaksi : hubungan sebab akibat antarfenomena geosfer, misalnya penduduk Kabupaten Bogor menjual hasil pertaniannya ke Jakarta, dan penduduk Kota Jakarta menjual pakaian hasil industri konveksi ke Kabupaten Bogor.
i. Konsep diferensiasi area : membedakan wilayah berdasarkan karakteristiknya masing-masing, misalanya sebagian besar penduduk di negara berkembang bekerja sebagai petani, sedangkan sebagian besar penduduk di negara maju bekerja di bidang industri dan jasa.
j. Konsep keterkaitan ruang : kondisi wilayah mempengaruhi makhluk hidup atau hubungan antarwilayah, misalnya untuk menghindari binatang buas dan bencana alam, sebagian besar bentuk rumah adat berbentuk rumah panggung.
2. Prinsip geografi
a. Prinsip distribusi/persebaran : fenomena geosfer di permukaan bumi tersebar tidak merata, misalnya barang tambang emas terdapat di wilayah Bengkulu, Jawa Barat, Kalimantan Tengah, dan Papua.
b. Prinsip interelasi/sebab-akibat : hubungan sebab akibat antarfenomena fuatcepat geosfer, misalnya barang tambang emas terbentuk di wilayah yang memiliki gunung api aktif karena emas berasal dari mineral yang terkena kontak langsung dengan magma di dalam perut bumi.c. Prinsip deskripsi/penjelasan : menjelaskan/menggambarkan fenomena geosfer dengan angka, grafik, tabel, diagram, atau peta, misalnya pada tahun 2018 jumlah emas yang ditambang di Bengkulu mencapai 350 metrik ton.
d. Prinsip korologi/komprehensif : gabungan dari dua atau lebih prinsip geografi, misalnya barang tambang emas terdapat di wilayah Bengkulu, Jawa Barat, Kalimantan Tengah, dan Papua karena barang tambang emas terbentuk di wilayah yang memiliki gunung api.
3. Pendekatan geografi
a. Pendekatan keruangan (spasial) : membahas permasalahan geosfer di satu wilayah dipandang dari satu aspek, misalnya banjir di Jakarta terjadi karena curah hujan yang tinggi (Jakarta satu wilayah, banjir aspek fisik, dan curah hujan aspek fisik) atau kemacetan di Jakarta terjadi karena kedisiplinan warga yang fuatcepat masih rendah (Jakarta satu wilayah, kemacetan aspek nonfisik, dan sikap disiplin aspek nonfisik).
b. Pendekatan kelingkungan (ekologi) : membahas permasalahan geosfer di satu wilayah dipandang dari hubungan antara aspek fisik dengan aspek nonfisik, misalnya banjir di Jakarta terjadi karena sikap warga Jakarta yang masih sering membuang sampah sembarangan disungai (Jakarta satu wilayah, banjir aspek fisik, dan warga membuang sampah aspek nonfisik).
c. Pendekatan kompleks wilayah (kewilayahan) : membahas permasalahan geosfer di suatu wilayah dipandang dari hubungan dengan wilayah lain di sekitarnya, misalnya Jakarta sering mengalami banjir karena di wilayah hulu sungai terjadi alih fungsi lahan dan untuk mengatasi masalah tersebut harus terjalin kerjasama antara Pemda Bogor dan pemprov DKI Jakarta (terdapat dua wilayah yang saling berkaitan yaitu wilayah hulu sungai (Bogor) dan wilayah hilir sungai yang kebanjiran (Jakarta).
4. Aspek geografi
a. Aspek fisik : berkaitan dengan gejala alam yang hanya dapat diciptakan oleh alam atau Sang Pencipta yang meliputi aspek topologi, aspek biotik, dan aspek abiotik.
b. Aspek nonfisik : berkaitan dengan aktivitas manusia sebagai perusak atau perawat bumi yang meliputi aspek social, aspek ekonomi, aspek budaya, dan aspek politik.
Contoh soal:
1. Dataran rendah memiliki suhu lebih tinggi daripada pegunungan. Oleh karena itu, tanaman kelapa, padi, tebu, dan randu dapat tumbuh dengan baik di dataran rendah. Konsep geografi yang berkaitan dengan fenomena tersebut adalah ….
A. aglomerasi
B. nilai kegunaan
C. keterjangkauan
D. diferensiasi area
E. interaksi keruangan
2. Tingginya curah hujan mengakibatkan perbedaan jenis tanaman yang tumbuh di tiap-tiap wilayah. Hutan hujan tropis tumbuh di wilayah yang terletak antara 10º LU - 10º LS, seperti Indonesia, Malaysia, Papua Nugini, Kongo, dan Brazil. Prinsip geografi yang berkaitan dengan fenomena tersebut adalah ….
A. interalasi
B. korologi
C. deskripsi
D. distribusi
E. interaksi
3. Merebaknya penebangan hutan di beberapa wilayah Indonesia dan tingginya curah hujan dapat mengakibatkan banjir dan tanah longsor. Peristiwa ini dapat menyebabkan korban harta benda dan korban jiwa. Pendekatan geografi yang sesuai untuk menganalisis peristiwa tersebut adalah ….
A. keruangan
B. topik
C. kompleks wilayah
D. ekologi
E. korologi
4. Cermati gelaja geosfer berikut!
1) Gempa bumi;
2) Kelaparan;
3) Banjir bandang;
4) Wabah penyakit; dan
5) Badai tornado.
Gejala geosfer yang termasuk aspek fisik geografi ditunjukkan angka ….
A. 1), 2), dan 3)
B. 1), 2), dan 4)
C. 1), 3), dan 5)
D. 2), 4), dan 5)
E. 3), 4), dan 5
Artikel ini hanyalah simpanan cache dari url asal penulis yang berkebarangkalian sudah terlalu lama atau sudah dibuang :
http://fastrans22.blogspot.com/2019/10/ringkasan-unbk-geografi-pengetahuan.html