Diskon 50 Persen Untuk Wanita Bercadar Dan Pria Bercelana Cingkrang Gerai Muslim Padat Pengunjung
Pernyataan Menteri Agama RI, Fachrul Razi membawa berkah tersendiri bagi perempuan bercadar dan pria bercelana cingkrang.
Mereka justru mendapat simpati luas.
Sejumlah gerai muslim memberikan diskon khusus bagi perempuan bercadar dan pria bercelana cingkrang dua hari terakhir, Minggu-Senin (3-4/11/2019).
Warung Bakso Mas Cingkrank salah satunya. Mereka berani memberikan diskon 50 persen bagi pengunjung pria yang memakai celana cingkrang. Begitu pula kepada perempuan bercadar.
“Kenapa Mas Cingkrank mengadakan promo ini? Karena Mas Cingkrank ingin memberikan apresiasi buat Anda yang sampai detik ini masih terus istiqamah dalam menjalankan sunnah,” begitu pernyataan dalam promonya seperti dilihat Rakyatku.com.
Tidak hanya yang mengenakan cadar dan celana cingkrang yang mendapat diskon.
Mereka yang belum, tetap dapat potongan harga. Hanya saja, lebih kecil, 25 persen.
Promo tersebut hanya berlaku Senin (4/11/2019) untuk menu bakso dan pangsit ayam.
Promo ini berlaku untuk makan di tempat di semua outlet Warunk Bakso Mas Cingkrank.
“Mesti digarisbawahi bahwa promo ini hanyalah bonus atau efek samping super kecil dari ke-istiqamahan Anda. Pastikan niatnya tetap tertuju pada Allah,” lanjutnya.
Pantauan Rakyatku.com, Warunk Bakso Mas Cingkrank dipadati pengunjung sejak pagi hingga malam.
Salah satunya seperti terlihat di Jalan Nipa-Nipa Raya, Kelurahan Manggala, Makassar. Area parkir bahkan tidak muat kendaraan.
Sejumlah gerai muslim lainnya ikut memberikan layanan serupa.
Rumah Jahit Akhwat (RJA) yang berlokasi di Jalan Antang Raya, termasuk di antaranya.
Tidak hanya diskon besar-besaran bagi pengunjung bercadar dan bercelana cingkrang, RJA juga memberikan tiga cadar lepas bagi pemula, secara gratis. Promo itu digelar dua hari sejak Minggu (3/11/2019).
Toko buku Cordova di Jalan Abdullah Daeng Sirua juga memberikan diskon khusus kepada pengunjung yang mengenakan cadar dan celana cingkrang.
Sumber: rakyatku.com
Artikel ini hanyalah simpanan cache dari url asal penulis yang berkebarangkalian sudah terlalu lama atau sudah dibuang :
https://islamidia.com/diskon-50-persen-untuk-wanita-bercadar-dan-pria-bercelana-cingkrang-gerai-muslim-padat-pengunjung/