Cara Mengatasi Windows Update Error Pada Windows 10 Dengan Mudah
Proses pembaruan sistem Windows pada perangkat komputer memang penting. Namun, terkadang proses update ini malah menyebabkan error, apalagi jika dilakukan secara tergesa-gesa. Terutama pada Windows 10 yang sering kali mengalami masalah pada penyesuaian dari sistem Windows sebelumnya. Ada beberapa cara mengatasi Windows update error pada Windows 10.
Tahap yang dibahas di bawah ini merupakan langkah-langkah awal yang bisa dilakukan oleh pemilik perangkat. Jadi, ketika pemilik melihat ada error pada sistem Windows 10. Coba lakukan tahapan di bawah ini sebelum mengeluarkan biaya untuk servis terlebih dahulu kemungkinan besar akan membuat Windows 10 lancar kembali.
1. Buka Windows UpdateHal pertama yang harus dilakukan oleh pemilik perangkat adalah membuka opsi ‘Windows Update’. Opsi ini ada di pilihan ‘Services’ di dalam menu ‘Control Panel’ pada perangkat. Pemilik perangkat bisa membuka ‘Control Panel’ atau langsung mengetikkan ‘Service’ pada kolom pencarian tab menu.
Buka opis ‘Services’, pengguna akan melihat data-data pengaturan dan sistem yang ada di dalam perangkat. Akan ada banyak file dan pengaturan di dalamnya, pemilik bisa men-scroll pilihan yang ada hingga da opsi ‘Windows Update’.
2. Aktifkan Status ServiceCara mengatasi windows update error pada Windows 10 selanjutnya adalah mengaktifkan status servisnya. Ketika pemilik membuka pengaturan tersebut akan terlihat tampilan dan status pengaturan dari pengupdatean Windows. Pada tampilan ini harusnya ‘Service Status’ pada pengaturan tersebut berstatus ‘Stopped’ ganti pilihan dengan ‘Automatic’. Kemudian simpan dengan klik ‘Apply’.
3. Buka Advanced Option Pada Windows Update SettingsSetelah status servis diubah, pengguna bisa kembali ke tab menu atau pada Control Panel. Sekarang, pemilik harus beralih pada menu Windows Update Settings untuk membuka pengaturan yang lebih advanced. Cara membukanya sama seperti opsi sebelumnya. Pemilik perangkat bisa mencarinya di Control Panel atau mengetikkannya langsung di tab menu pencarian.
Pada opsi ‘Windows Update’ akan ada pemberitahuan jika memang Windows 10 mengalami error. Kemudian di bagian bawahnya akan ada pilihan ‘Advanced Option’. Klik pilihan untuk menu pengaturan yang lebih advance.
4. Aktifkan Pilihan Untuk Aplikasi Microsoft LainSalah satu penyebab error pada Windows 10 salah satunya adalah karena update hanya terbatas pada sistem saja dan tidak pada aplikasi lain yang ada di perangkat. Hal ini sering menyebabkan aplikasi yang ada di dalam perangkat tidak kompatibel dengan sistem. Pada advance option, pengguna bisa mengaktifkan fitur ini dengan menggeser toggle menjadi ‘On’ pada pilihan paling atas.
5. Aktifkan Pengoptimalan Pengantaran PerangkatSetelah mengaktifkan pilihan di atas, scroll menu tersebut sampai ke bagian bawah. Pengguna akan menemukan pilihan ‘Delivery Optimization’. Klik pilihan tersebut, kemudian aktifkan izin untuk mendownload sumber update di luar PC agar proses berjalan dengan baik.
Kemudian izinkan juga local network dan jaringan internet terlibat dalam update. Klik ‘Apply’ pada bagian bawah pengaturan ini untuk menyimpan perubahan yang sudah dilakukan. Perubahan pengaturan ini bisa memperlancar proses update dan penyelesaian error Windows 10 dengan cepat tanpa menunggu lama.
Demikian cara mengatasi Windows update error pada Windows 10. Jika melakukan cara-cara di atas, sistem akan mendeteksi dan mengecek file-file baru yang ada di file perangkat. Dengan begitu, aplikasi dan sistem akan terupdate dengan lebih merata. Memperkecil resiko error terjadi kembali pada Windows 10. Perlu diketahui oleh para pengguna, bahwa cara-cara di atas hanya bisa dilakukan jika perangkat terkoneksi dengan perangkat internet.
Artikel ini hanyalah simpanan cache dari url asal penulis yang berkebarangkalian sudah terlalu lama atau sudah dibuang :
https://ceritakin.blogspot.com/2021/12/cara-mengatasi-windows-update-error-pada-windows-10.html