Cara Membuat Blog Gratis Menggunakan Wordpress
Pada tulisan kali ini Blogger Borneo ingin mengajak kepada teman-teman untuk belajar bagaimana cara membuat blog gratis menggunakan aplikasi Content Management System (CMS) dari wordpress.
Syarat utama untuk bisa membuat blog adalah kita diharuskan memiliki sebuah alamat email aktif, bisa menggunakan layanan Yahoo!, Google, Hotmail, dan lain-lain.
Dari beberapa pihak penyedia CMS yang ada, WordPress cenderung lebih banyak digunakan oleh para blogger di dunia. Hal ini dikarenakan WordPress lebih lengkap dan familiar sehingga mudah dalam pengaplikasiannya.
Oke, tanpa panjang lebar lagi mari kita langsung menuju halaman utama Wordpress.Com.
Cara Membuat Blog Gratis
Tampilan gambar diatas merupakan halaman utama wordpress. Secara default bahasa yang digunakan adalah bahasa inggris, akan tetapi kita dapat mengubahnya menjadi bahasa Indonesia melalui menu pilihan yang ada dibagian atas tampilan. Tekan menu tombol Get started here untuk memulai proses pendaftaran.
Isikan data-data yang diminta seperti: Blog Address (nama blog), Username, Password, dan Confirm. Untuk nama blog, wordpress akan melakukan pemeriksaan otomatis untuk memastikan nama yang akan digunakan masih tersedia. Pada field isian username biasanya akan langsung terisi dengan nama alamat blog sebelumnya, berikutnya lanjutkan dengan mengisi password dan tuliskan kembali password yang telah diisi sebelumnya pada field confirm.
Sekarang isikan data alamat email valid yang akan digunakan, untuk bahasa dashboard silahkan pilih ingin menggunakan bahasa Inggris atau Indonesia. Jika semua field sudah terisi silahkan menekan menu tombol Create Blog dibagian bawah form.
Membuat Blog dengan WordPress
Isi data First Name (Nama Depan), Last Name (Nama Belakang), dan About Yourself (Deskripsi Blog). Klik menu tombol Save Profile, pastikan alamat emailnya benar kemudian dilanjutkan dengan mengklik menu tombol Update e-mail dibawahnya. Untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada tampilan gambar dibawah ini:
Jika sudah, sekarang saatnya kita melakukan proses aktivasi akun melalui email konfirmasi yang telah dikirimkan. Buka email konfirmasi dari wordpress dan klik menu tombol Active Blog.
Sekarang akun wordpress yang dibuat sudah aktif, kita akan langsung dibawa menuju tampilan dashboard blog wordpress yang kita buat sebelumnya. Disini merupakan area kerja blog wordpress dimana semua proses membuat postingan, menambah plugin, mengganti theme, memasukkan video dan gambar, serta aktivitas admin lainnya.
Jika dilihat sekilas, ada beberapa tambahan fasilitas yang diberikan wordpress pada versi terbarunya kali ini. Coba kita buka jendela browser baru dan ketik nama blog kita, maka akan muncul tampilan depan blog wordpress kita masih dengan menggunakan theme standar.
Sejak belajar pertama kali mengenai bagaimana cara membuat blog, Blogger Borneo sudah menjadikan wordpress sebagai pilihan utama karena sejak awal niat membangun blog memang untuk tujuan jangka panjang, bukan hanya sekedar iseng dan coba-coba.
Hosting Rekomendasi Indonesia
Selain itu, platform wordpress lebih mudah dalam proses instalasi dan integrasi jika ingin menggunakan domain TLD (Top Level Domain) dan hosting sendiri. Untuk perusahaan penyedia jasa hosting di Indonesia, Blogger Borneo merekomendasikan Niagahoster.
Niagahoster memberikan banyak pilihan hosting dari harga yang paling murah untuk Paket Bayi 10 Ribu per bulan, sangat cocok bagi para blogger pemula yang baru belajar. Sedangkan khusus bagi para pelajar, Niagahoster menyediakan Paket Pelajar 40 Ribuan per bulan.
Sedangkan dari sisi pengelolaan, Niagahoster memberikan kemudahan ketika para pengguna ingin melakukan setingan awal. Blogger Borneo memiliki beberapa domain yang hostingannya menggunakan fasilitasnya perusahaan penyedia jasa hosting murah di Indonesia ini.
Kisah Satu Dasawarsa
Alhamdulillah setelah kurang lebih satu dasawarsa mengelola BloggerBorneo.Com, sekarang blog tersebut sudah menjadi aset digital yang setiap bulannya bisa memberikan penghasilan tambahan. Memang tidak mudah dan butuh proses, akan tetapi jika tidak dilakukan maka kita tidak akan bisa melihat hal itu terwujud secara nyata.
Oke, sekarang blognya sudah berhasil dibuat, langkah selanjutnya adalah mulai mengelola blog tersebut. Mengenai bagaimana penggunaan dashboard wordpress akan Blogger Borneo bahas lagi di tulisan selanjutnya, harap dimaklumi karena untuk sekarang ini Blogger Borneo sedang fokus untuk mengembangkan usaha dibidang Bakso Frozen Borneofood dan Franchise Bakso Halal Warung Bakso Pakmin Birem. (DW)
Artikel ini hanyalah simpanan cache dari url asal penulis yang berkebarangkalian sudah terlalu lama atau sudah dibuang :
https://bloggerborneo.com/cara-membuat-blog-gratis-menggunakan-wordpress/?utm_source=rss&utm_medium=rss&utm_campaign=cara-membuat-blog-gratis-menggunakan-wordpress