Cara Membuat Akun Google Bisnis Kurang Dari 10 Menit
Google Bisnisku adalah fitur gratis yang memungkinkan Anda mempromosikan Profil Bisnis dan situs bisnis Anda di Google Penelusuran dan Google Maps. Dengan akun Google Bisnisku, Anda bisa melihat dan menjangkau pelanggan, memposting pembaruan ke Profil Bisnis, dan melihat cara pelanggan berinteraksi dengan bisnis Anda di Google.
Google Bisnisku memungkinkan para pemilik bisnis mengedit informasi untuk ditampilkan dalam hasil penelusuran Google, seperti jam buka, alamat usaha, nomor telepon dan foto-foto. Pelanggan dapat menulis ulasan suatu perusahaan dan pemilik bisnis dapat menanggapi ulasan tersebut.
Cara Membuat Akun Google Bisnis
Google Bisnisku memungkinkan para pemilik bisnis untuk memposting pembaruan, baik berupa pengumuman ataupun penjualan. Sampai saat ini ada empat jenis postingan, yaitu Kabar Berita Terbaru, Acara, Produk, dan Penawaran.
Pada setiap jenis posting, pengguna dapat menambahkan deskripsi, foto, dan tautan. Mereka juga dapat menambahkan tombol Call-To-Action opsional ke posting. Opsi tombol Ajakan Bertindak adalah Buku, Beli, Pesan Online, Pelajari Lebih Lanjut, dan Daftar.
Postingan biasanya dapat ditampilkan pada hasil penelusuran Google. Tapi postingan akan kedaluwarsa setelah tujuh hari dan tidak lagi muncul pada hasil pencarian pada saat itu.
Update Selalu Profil Bisnis Anda
Profil Bisnis Anda di Google yang diperoleh secara gratis membantu bisnis Anda ditampilkan pada saat yang paling dibutuhkan: saat pelanggan menelusuri bisnis Anda atau produk atau layanan seperti milik Anda di Google Penelusuran dan Google Maps.
Login ke akun Google Bisnisku untuk memperbarui alamat, nomor telepon, situs, jam buka, dan sebagainya untuk membantu pelanggan menemukan dan berinteraksi dengan bisnis Anda. Pastikan untuk selalu memperbarui profil Anda dengan foto terbaru, penawaran spesial, dan promosi untuk memudahkan pelanggan memilih bisnis Anda.
Menjangkau Lebih Banyak Pelanggan
Google Bisnisku memberi Anda kemampuan untuk menarik perhatian dan berinteraksi dengan pelanggan saat mereka menelusuri bisnis Anda di Google. Profil Bisnis memberi Anda peluang untuk hadir di Google Penelusuran dan Google Maps, sehingga Anda bisa merespons Ulasan, memposting foto produk atau penawaran spesial, dan menambahkan/mengedit detail bisnis.
Situs bisnis Google memungkinkan Anda menghadirkan bisnis Anda di internet secara profesional, dengan menampilkan foto dan detail bisnis Anda secara menarik. Insight menunjukkan kepada Anda cara mengoptimalkan interaksi pelanggan untuk mendapatkan hasil yang lebih baik, dan Anda bisa mendorong lebih banyak interaksi melalui komunikasi dengan pelanggan dari tab Pelanggan.
Google Bisnisku API
Pada bulan Oktober 2017, Google Bisnisku API telah diperluas untuk memungkinkan Tool pihak ketiga agar dapat memposting secara terjadwal. Ini mirip dengan alat penjadwalan untuk jejaring sosial seperti Facebook dan Twitter.
Hingga saat ini baru beberapa layanan yang mendukung penjadwalan posting Google Bisnisku, termasuk OneUp dan Sendible.
Google Bisnisku memungkinkan Anda memanfaatkan kehadiran bisnis Anda di Google. Dengan Akun Google Bisnisku, Anda bisa mengelola dan memperbarui Profil Bisnis dan membuat situs untuk menarik perhatian dan berinteraksi dengan lebih banyak pelanggan.
Profil Google Bisnis BorneoFood Store
Penampakan screenshot diatas merupakan halaman profil Google Bisnisku untuk BorneoFood Store. Profil Bisnis Google Bisnisku mencakup apa yang dulu dikenal sebagai Google Places untuk Bisnis, Listingan Google, dan Halaman Google+ Bisnis.
Berikut ini merupakan video cara mudah membuat akun Google Bisnis, Blogger Borneo buat khusus untuk pembelajaran bagi para pelaku UMKM Kalimantan Barat yang ingin memasukkan lokasi usahanya ke Google sehingga akan mudah dicari oleh siapa saja nantinya.
Referensi:
https://id.wikipedia.org/wiki/Google_My_Business
https://www.google.com/intl/id_id/business/faq/
Artikel ini hanyalah simpanan cache dari url asal penulis yang berkebarangkalian sudah terlalu lama atau sudah dibuang :
https://bloggerborneo.com/cara-membuat-akun-google-bisnis/?utm_source=rss&utm_medium=rss&utm_campaign=cara-membuat-akun-google-bisnis