Cara Membeli Saldo Google Play Di Tokopedia Dengan Ovo
Membeli Saldo Google Play Di Tokopedia Dengan OVO adalah salah satu cara praktis belanja di toko online seperti Tokopedia.
Kamu bisa dengan mudah top up Saldo Google Play di Tokopedia, tanpa harus keluar rumah.
Berbicara soal Tokopedia, toko online yang satu ini memiliki metode pembayaran yang cukup lengkap dan mudah. Dalam proses pembayarannya, Tokopedia sudah bekerjasama dengan OVO, selaku dompet digital yang memiliki fasilitas luar biasa.
Hebatnya lagi, Belanja di Tokopedia menggunakan OVO bisa membuat kita mendapatkan cashback, diskon dan berbagai potongan belanja.
Hal ini tentunya cukup menguntungkan bukan? untuk kita para pencari barang murah yang berkualitas hehe... Ditambah, dapet cashback juga. Pasti seneng banget dong ya.
Nah, Dari apa yang sudah ditawarkan oleh Tokopedia dan OVO. Pada kali ini saya akan menjelaskan cara membeli di Tokopedia, yaitu membeli Saldo Google Play menggunakan OVO di Tokopedia.
Cara Membeli Saldo Google Play Di Tokopedia Dengan OVO
1. Pastikan OVO dan Akun Tokopedia kamu sudah saling terhubung dan pastikan juga OVO kamu memiliki Saldonya.
2. Buka Aplikasi Tokopedia, Lalu pilih "Semua Kategori".
2. Pilih "Voucher Game"
3. Pilih "Saldo Voucher Google Play (IDR)"
4. Pilih jumlah saldo yang ingin dibeli, nanti akan muncul total harga yang harus dibayar dan klik beli.
5. Demi menjaga keamanan, biasanya Tokopedia akan meminta kode verifikasi yang dikirimkan ke nomor kita. Nomor yang kita daftarkan di akun Tokopedia.
Masukan kode verifikasinya dan klik OK.
6. Klik "Lanjutkan".
7. Jika sekiranya saldo OVO yang kamu miliki sudah cukup, langkah terakhir adalah dengan menekan tombol "BAYAR".
8. Lanjut tahap verifikasi keamanan OVO, Tokopedia akan meminta kamu memasukan PIN OVO kamu dan klik "BAYAR".
Verifikasi ini bertujuan agar setiap pembelian yang dilakukan benar-benar aman.
9. Selesai deh, kamu akan mendapatkan notifikasi pembelian beserta kode Google Play. Kode yang sudah kamu dapatkan tinggal masukan ke akun google play kamu deh lewat playstore.
10. Berikut adalah tampilan saat redem atau menukarkan kode voucher Google Play di Playstore pada menu Payment dan pilih Tukar Kode.
Nah itu dia cara membeli atau Top Up Saldo Google Play di Tokopedia menggunakan OVO. Belanja semakin mudah, gak ribet dan praktis. Semoga Bermanfaat.
Artikel ini hanyalah simpanan cache dari url asal penulis yang berkebarangkalian sudah terlalu lama atau sudah dibuang :
https://www.wendyandriyan.info/2019/09/cara-membeli-saldo-google-play-di-tokopedia.html?utm_source=feedburner&utm_medium=feed&utm_campaign=Feed:+wendyandriyan/BeeB+(Blog+Wendy)