Cara Belajar Mengetik Bahasa Arab Dengan Cepat
Setelah sekian lama penulis vakum membuat post di blog ini, akhirnya penulis dapat kembali menulis sebuah post. Ya hampir 2 tahun penulis tidak melakukan posting di blog ini, ok gak usah banyak basa-basi langsung aja ya ... :).
Bagi sebagian orang dapat mengetik "Buta" 10 jari adalah hal yang biasa, dan sudah lumrah, apalagi sekarang sudah jamannya serba keyboard dan keypad, hampir segala sesuatu yang kita lakukan untuk jaman sekarang dilakukan dengan cara mengetik di keyboard atau keypad. Sebut saja kita ingin mengirim SMS, Email, Status, Mention, mengambil uang di ATM, dan lain sebagainya, semuanya dilakukan dengan mengetikkan huruf di keyboard atau keypad
Untuk sebagian orang dapat mengetik huruf latin saja di rasa sudah cukup. Namun, sebagian orang (termasuk penulis) diharuskan dan ada tuntutan untuk dapat mengetik tidak hanya alfabet latin saja, namun dapat mengetikkan huruf berjenis yang lain (bahasa selain latin) misal huruf Arab, Mandarin, Jepang, Thailand, Korea, dll. Nah untuk kali ini penulis akan memberikan tips (sebenarnya kata yang paling tepat adalah "pengalaman") bagaimana kita dapat belajar mengetik Bahasa Arab dengan cepat. Berikut tipsnya :Sudah dapat mengetik latin dengan lancar, dalam artian anda telah mengetahui tata letak keyboard huruf latin dengan cukup baik.Jika dirasa belum begitu hafal tata letak huruf latin pada keyboard, penulis sarankan anda kembali latihan. soalnya hal ini termasuk penting anda lakukan.Jika anda sudah mengetahui tata letak keyboard latin. anda dapat melangkah kepada tahap selanjutnya.Cetaklah tata letak keyboard bahasa Arab (anda dapat mencari gambar tata letak keyboard Bahasa Arab di mesin pencari, keyword : Arabic Keyboard Layout)Setelah itu anda cari alfabet pertama dalam bahasa Arab yakni huruf "alif", anda hafalkan, letak huruf alif itu terletak di huruf apa (huruf latinnya). dalam hal ini huruf "alif" terletak di huruf H (layout keyboard latin). Hal tersebut terus anda lakukan sampai huruf terakhir abjad Arab, yakni huruf "Ya".Kemudian setelah dirasa cukup hafal, cobalah untuk mengetikkan sebuah kalimat (kata) dalam Bahasa Arab.Untuk merubah format huruf di PC anda dari format latin ke Arab atau sebaliknya, anda cukup mengetikkan kombinasi tombol ALT+SHIFT.Cobalah untuk terus menerus latihan mengetikkan kalimat-kalimat arab sampai anda dapat mengetik bahasa Arab dengan lancar (anda dapat mengambil sumber latihan dari Al-Quran, kitab Hadis, atau buku berbahasa Arab lainnya).setelah dirasa lancar, dapat melanjutkan ke tahap selanjutnya, yakni huruf-huruf arab yang dimasukkan dengan cara menekan tombol SHIFT (antara lain harokat, huruf-huruf gabungan, huruf-huruf dengan tanda mad "alis" dan lain sebagainya.latihlah kemampuan anda mengetik secara terus menerus. karena sebenarnya pokok agar kita dapat dengan cepat dapat melakukan sesuatu adalah dengan terus latihan dan latihan.Demikian tips dari saya, semoga ada manfaat bagi kawan-kawan yang hendak belajar mengetik bahasa Arab
Terima kasih
Artikel ini hanyalah simpanan cache dari url asal penulis yang berkebarangkalian sudah terlalu lama atau sudah dibuang :
https://kodecahaya.blogspot.com/2014/11/cara-belajar-mengetik-bahasa-arab.html