Bayi 1 5 Tahun Meninggal Karena Pakai Perhiasan Ternyata Bahaya Bayi Pakai Kalung Dan Gelang
Setiap orangtua pasti senang mengenakan perhiasan untuk bayi perempuannya, seperti gelang atau kalung.
Tapi, kebiasaan para Moms ini perlu diperhatikan lagi, terlebih jika memiliki bayi yang sedang tumbuh gigi.
Kali ini bahaya bayi mengenakan perhiasan bukan hanya perkara bisa mengundang kejahatan, melainkan mempertaruhkan nyawa.
Karena, perhiasan yang dipakaikan pada anak-anak yang sedang tumbuh giginya, sangatlah berbahaya, karena bisa membuat mereka tercekik atau tersedak.
Beberapa orangtua yang sadar mode dan berpikiran untuk mendandani anak-anak mereka dengan kalung atau gelang.
Perhiasan termasuk kalung atau gelang yang memiliki manik-manik silikon atau kayu akan mudah dikunyah oleh anak-anak.
Kabar terbaru adalah ketika seorang bayi berusia 7 bulan tersedak oleh manik-manik kayu dari gelang gigi, beruntung bayi tersebut selamat setelah dibawa ke rumah sakit.
Namun, nasib seorang bayi lain yang berusia 18 bulan ternyata tidak seberuntung itu, dia tewas karena tercekik kalung yang dipakainya saat tidur siang.
FDA memberi peringatan kepada orangtua untuk tidak menggunakan gel atau bahan kulit untuk merangsang pertumbuhan gigi anak-anak mereka.
Bahan-bahan tersebut mengandung benzocaine, yang dapat menyebabkan methemoglobinemia, yang membatasi jumlah oksigen yang dibawa dalam darah.
Dan bahan-bahan tersebut tidak cocok untuk anak-anak, demikian dilansir dari Today.
Lalu, apa yang bisa dilakukan orangtua yang kewalahan dengan bayinya yang sedang tumbuh gigi?
Para ahli merekomendasikan empat solusi berikut ini:
Kain Lap
Kain lap yang dibahasahi atau dibekukan, bisa diberikan kepada anak-anak untuk dikunyah.
Mainan Kunyah
Mainan ini dibuat khusus untuk anak-anak yang sedang tumbuh gigi dan mereka gunakan untuk digerogoti.
Pijat
Setelah mencuci tangan, orangtua dapat menggosokkan jari atau buku jarinya pada gusi bayi untuk memberikan rangsangan.
Acetaminophen
Jika semuanya gagal, dosis asetaminofen anak-anak dapat mengurangi gusi yang sakit.
Melansir dari pregnant.sg, umumnya segala bentuk perhiasan memiliki risiko tertentu untuk bayi, baik perhiasan emas maupun tidak.
Risiko utamanya, Si Kecil bisa tersedak karena memakai perhiasan seperti kalung atau pehiasan apapun di bagian lehernya.
Karena, bayi baru dibebaskan mengenakan kalung jika dirasa sudah cukup tua atau setidaknya balita.
Sementara, gelang tangan atau gelang kaki untuk bayi dinilai lebih aman daripada kalung.
Tetapi, perlu diingat pula bahwa gelang juga tidak jauh dari jangkauan mulut Si Kecil.
Baik gelang tersebut terbuat dari emas atau apapun tetap saja memiliki bahaya dan bisa saja membuat bayi tersedak jika tak sengaja masuk ke dalam mulutnya.
Hal lain yang perlu diperhatikan jika bayi Moms memiliki kulit sensitif. Perhiasan yang terbuat dari logam tidak mulia dapat menyebabkan alergi kulit.
Sumber: nakita.grid.id
Artikel ini hanyalah simpanan cache dari url asal penulis yang berkebarangkalian sudah terlalu lama atau sudah dibuang :
https://islamidia.com/bayi-15-tahun-meninggal-karena-pakai-perhiasan-ternyata-bahaya-bayi-pakai-kalung-dan-gelang/