Anak Kecil Belekan Gara Gara Sering Main Hp Ini Penjelasan Dokter Mata
Belakangan ini heboh di media sosial ada seorang anak perempuan mengalami sakit mata.
Berdasarkan kabar yang beredar, sang anak mengalami sakit mata akibat terkena radiasi ponsel.
Akibatnya, mata sang anak jadi keluar belek bahkan cairan yang mirip dengan nanah.
Hal itu diposting oleh akun Facebook Syahryani Aras pada 23 Oktober 2019.
Menurutnya, hal itu terjadi para putrinya yang berusia di bawah 12 tahun.
Ia menjelaskan kalau dokter sudah melarang sang anak untuk main ponsel.
Namun, karena anaknya menangis dan rewel, ia pun merasa tak tega hingga akhirnya memberikan ponsel tersebut.
Ia tak menjelaskan detailnya, namun sang anak tiba-tiba mengalami sakit mata.
Bahkan dari matanya itu keluar cairan mirip darah dan nanah.
Sambil menceritakan hal itu, akun Syahryani Aras juga memposting foto anaknya dengan kondisi mata yang memprihatinkan.
Sang anak hanya bia memejamkan mata dengan cairan yang keluar dari matanya.
Ia pun meminta doa untuk kesembuhan anaknya.
Menurutnya, kondisi sang anak kini sedang ditangani oleh dokter.
“Sdh banyak yg share ttg bahaya radiasi ponsel pd anak dibawah 12th, dan dokternya pun sdh larang kami utk ngasih hp sm syahla, tp tetap sj sy lalai..
sebagai ibu yg tdk tega liat ank nangis dan rewel, apalagi saat sedang mengerjakan sesuatu,
mau gak mau sy kasih nnton youtube biar anteng, meski tau itu salah dan bs berakibat fatal pd anak
Penyesalan mmg selalu datang belakangan
tiap liat matanya syahla kluar cairan mirip darah sm nanah, rasanya hancur dan sakit
Sebenarnya sy malas posting krn tdk sanggup menjawab pertanyaan dan komentar org²,
tlong do’akan sj anak sy agar lekas sembuh
sdh ada dokter yg tangani, mohon jgn jualan produk disini, niat sy hanya berbagi agar bs lbh hati2 lg krn bahaya radiasi ponsel bkn hoax
Jangan sekedar membatasi tp harusnya mmg tdk dikasih titik,” tulisnya.
Postingan itu pun dengan cepat menyebar di media sosial.
Sebagian orang mempertanyakan, apakah benar efek dari radiasi ponsel bisa berakibat seperti itu.
Kemudian Dokter Ahli Mata dr Ferdiriva Hamzah pun menjelaskan kebenarannya.
Menurut dr Ferdiriva Hamzah, kondisi mata yang dilami anak itu bukan karena radiasi ponsel, melainkan karena bakteri.
Ia juga mengatakan kalau cairan dari mata itu sangat menular.
Hal itu disampaikan oleh dr Ferdiriva Hamzah di akun Twitter miliknya, @ferdiriva, Sabtu (2/11/2019).
Awalnya, akun @iinonggg menanyakan kebenaran dari postingan tersebut.
“Dok @ferdiriva ada kasus mata seorang anak jadi kayak gini karna efek radiasi hape,” tulis akun tersebut.
Hal itu pun langsung dijawab oleh dr Ferdiriva Hamzah.
Ia pun menjelaskan kalau hal itu bukan karena radiasi HP melainkan karena bakteri.
“Ini mata belekan karena bakteri, bukan karena radiasi HP. Sangat menular nih kalo kena sekret/cairannya,” jelasnya.
Ini mata belekan karena bakteri, bukan karena radiasi HP. Sangat menular nih kalo kena sekret/cairannya. https://t.co/IfaydsDnoq
— IG: ferdirivahamzah (@ferdiriva) November 2, 2019
Sumber: tribunnews.com
Artikel ini hanyalah simpanan cache dari url asal penulis yang berkebarangkalian sudah terlalu lama atau sudah dibuang :
https://islamidia.com/anak-kecil-belekan-gara-gara-sering-main-hp-ini-penjelasan-dokter-mata/