5 Persiapan Menjalani Puasa Ramadhan Di Tengah Wabah Corona
Sebelum menjalani puasa Ramadhan, sangat penting bagi kita untuk melakukan persiapan, khususnya dalam hal kesehatan.
Apalagi, tahun ini kita harus menjalani puasa Ramadhan di tengah pandemi, sehingga daya tahan tubuh harus tetap prima.
Nah, supaya badan tidak kaget karena kebiasaan makan harus bergeser, ada sederet tips yang bisa kamu lakukan sebagai persiapan puasa, lho.
Misalnya, mulai mengubah pola makan sejak beberapa hari sebelum memulai puasa.
Lalu, hal apalagi yang harus dilakukan untuk persiapan puasa? Simak tips lengkapnya berikut ini, yuk!
1. Perhatikan Kesehatanmu
Sebelum berpuasa, disarankan untuk melakukan introspeksi diri terlebih dahulu –apakah ada gangguan kesehatan yang harus diperhatikan. Misalnya, peningkatan gula darah.
Dengan begitu, kita bisa tahu, apakah masih dapat melakukan puasa dengan normal atau tidak.
2. Mengurangi Jumlah Makanan
Prof. Hardinsyah, Ketua Asosiasi Gizi Asia, Ketua Umum PERGIZI PANGAN Indonesia dan Guru Besar Ilmu Gizi FEMA IPB dalam sesi Ceramah dan Diskusi Seputar Makanan, Minuman, Kesehatan Ramadhan dan Lebaran pada hari Rabu, (22/4) mengungkapkan, beberapa hari menjelang puasa, kita harus mulai menyesuaikan kebiasaan makan.
Caranya, dengan mengurangi porsi makan siang. Melakukan perubahan kebiasaan makan sebelum puasa akan membantu tubuh beradaptasi, dan menjaga daya tahan tubuh tetap prima saat mulai berpuasa.
3. Mengatur Pola Makan
Selain kebiasaan makan, pola makan juga harus mulai diatur dengan baik. Menurut Dr. Suci Sutinah Diah Suksmasari, Medical Advisor Bayer Indonesia, sebaiknya kita mulai mengurangi makanan yang berlemak.
Sehingga, saat puasa kita tidak terpicu untuk mengonsumsi makanan berlemak dan berminyak. “Lebih bagus kita mulai atur makannya.
Mungkin nasinya dikurangin, sayurnya lebih banyak, buahnya diperbanyak,” ungkapnya kepada kumparan beberapa waktu lalu.
4. Perbanyak Asupan Vitamin C
Daya tahan yang terjaga adalah salah satu kunci supaya kita bisa menjalani puasa dengan lancar. Jaga sistem imun tubuh sejak sebelum memulai puasa dengan mengonsumsi vitamin C.
Kita bisa mendapatkan nutrisi ini secara alami dari berbagai buah-buahan dan sayuran, mulai dari paprika, pepaya, hingga buah jeruk.
5. Rencanakan Menu Makanan Selama Puasa
Ada baiknya untuk merencanakan terlebih dahulu menu-menu yang akan disantap selama puasa. Cara ini dapat mengontrol makanan yang kita santap supaya lebih sehat.
Tentunya, penerapan pola makan yang teratur dan sehat ini akan membuat kita lebih mudah dalam menjalani puasa Ramadhan, serta membuat daya tahan tubuh tetap terjaga.
Sumber: kumparan.com
Artikel ini hanyalah simpanan cache dari url asal penulis yang berkebarangkalian sudah terlalu lama atau sudah dibuang :
https://islamidia.com/5-persiapan-menjalani-puasa-ramadhan-di-tengah-wabah-corona/