Pengertian Trc10 Dan Trc20 Dalam Crypto
Pada artikel ini saya akan menjelaskan mengenai apa itu token TRC-10 dan TRC-20 yang menjadi kode dari jaringan crypto milik Tron, dimana keberadaannya cukup terkenal selain token BEP-20 dan ERC-20.
Setiap crypto memiliki protokol jaringannya sendiri yang berguna sebagai jalur transaksinya agar tidak terjadi kesalahan ketika melakukan pengiriman. Karena jika mengirimkan crypto dengan jalur protokol yang berbeda, maka crypto tersebut tidak akan sampai.
Kegagalan pengiriman yang berbeda jalur sangat merugikan, karena bisa menyebabkan crypto tersebut menghilang.
Jalur protokol sebuah crypto biasa disebut dengan smart contract yang memungkinkan sebuah token melakukan sebuah perjanjian antara beberapa pihak untuk dapat melakukan suatu transaksi di dalam sebuah jalur yang semestinya dengan aman, contohnya seperti token TRC milik Tron.
Istilah tersebut adalah gambaran terkait jalur protokol pada token crypto menurut saya pribadi agar lebih mudah dicerna saja, silahkan cari sumber lainnya apabila kalian ingin mengetahui lebih lanjut.
Karena disini saya akan menjelaskan pengertian TRC-10 dan TRC-20 agar kamu bisa membedakannya meskipun secara teknis token tersebut sama-sama milik Tron.
Apa itu TRC-10?TRC-10 merupakan token yang berada di jaringan crypto Tron. TRC-10 ini jauh lebih sederhana dalam membuat sebuah program aplikasi maupun token daripada ERC-20, karena TRC-10 lebih mudah dibuat oleh siapapun, bahkan orang yang tidak memiliki pengetahuan tentang bahasa pemrograman.
Untuk membuat smart contract TRC-10, seseorang harus membayar ongkos sebesar 1.024 TRX (Tron), yang dibayarkan sekali saja pada pembuatan token TRC-10. TRC-10, Tron juga menyediakan layanan transaksi peer-to-peer yang dapat diakses melalui platform web Tronscan. Pada market Tronscan ini memperbolehkan siapapun untuk melakukan ICO (Initial coin offering).
Dengan menggunakan TRC-10, diharapan token TRC-10 ini, dapat digantikan dengan token TRC-20 pada saat peluncuran sistem utama yang sedang di tawarkan kepada para investor. TRC-10 memiliki kemampuan pada setiap akun dalam Tron dapat mentransaksikan token TRC-10 dengan gratis setiap hari hingga sekitar 25 transaksi.
Hal ini dikarnakan, TRC-10 hanya memerlukan kapasitas "bandwidth", yaitu model biaya transaksi yang digunakan untuk menyimpan sebuah informasi ke dalam jaringan blockchain. Setiap akun dalam Tron memiliki kapasitas bandwidth 5.000 gratis setiap harinya.
Apa itu TRC-20?TRC-20 adalah standar teknis yang digunakan untuk membuat smart contract pada blockchain TRON. TRC-20 dibuat untuk mengimplementasikan token dengan TRON Virtual Machine (TVM) yang sepenuhnya kompatibel dengan ERC-20 milik Ethereum.
TRC-20 dapat menyeimbangi kekuatan ERC-20 yang ada pada Ethereum. TRC-20 mampu bekerja pada ERC-20, karena script TRC-20 dapat diterapkan dalam token ERC-20, sehingga setiap pengembang yang tadinya menggunakan smart contract ERC-20, dapat langsung berpindah ke TRC-20 tanpa harus mengulang kode script yang mereka buat.
Akhir KataItu dia pengertian token TRC10 dan TRC20 dalam dunia crypto yang cukup terkenal namanya. Semoga bermanfaat dan dapat dipahami dengan mudah.
Artikel ini hanyalah simpanan cache dari url asal penulis yang berkebarangkalian sudah terlalu lama atau sudah dibuang :
https://www.wendyandriyan.info/2021/11/pengertian-trc10-dan-trc20-dalam-crypto.html