Kecelakaan Tol Cipularang Bulan Suro Itu Keramat Jangan Sembarang Bepergian
Kecelakaan tol Cipularang baru-baru ini cukup menyita perhatian publik.
Tak cuma histori dari wilayah tersebut yang terkenal dengan aura mistisnya, rupanya kecelakaan ini ada sejumlah korelasi dengan bulan Suro.
Terkait dengan kecelakaan tol Cipularang, ada beberapa kepercayaan menyatakan, Bulan Suro itu menyimpan banyak kisah mistis.
Seperti yang dijelaskan perempuan indigo Furi Harun. Berdasar penuturannya, di malam 1 Suro, banyak energi spiritual yang berkeliaran.
“Makanya, bagi mereka yang punya benda pusaka, mereka diminta untuk membersihkannya supaya ‘peliharaan’ mereka ini kekuatannya meningkat. Jadi, bisa dibilang malam 1 Suro itu seperti tahun barunya makhluk astral, karena mereka punya kekuatan baru,” paparnya pada Okezone belum lama ini.
Furi juga menjelaskan kalau di malam 1 Suro itu tidak boleh pasangan berhubungan intim. Hal ini berkaitan dengan penyucian yang sedang berlangsung.
Terlepas dari kepercayaan sepanjang Suro yang penuh dengan hal mistis, Furi pun menjelaskan kalau bulan Suro secara keseluruhan bisa dibilang keramat.
Sebab, bulan ini terbilang salah satu bulan yang baik. Begitu juga kepercayaan umat Muslim di mana bulan Suro atau Muharram adalah bulan pertama dalam penanggalan Hijriah.
Secara khusus, Furi menyatakan, di bulan Suro ini, ada tanggal yang sangat dikeramatkan, yaitu tanggal 1 Suro dan 3 Suro. Selain itu, weton Kliwon pun masuk dalam waktu yang dikeramatkan.
“Di bulan Suro, tanggal 1 dan 3 itu tanggal yang dikeramatkan. Makanya, sebisa mungkin untuk tidak melakukan hal yang buruk atau merugikan banyak orang. Ya, seharusnya tidak boleh melakukan hal buruk di semua waktu,” ungkap Furi.
Karena dikeramatkan, jika Anda melakukan perjalanan, sebisa mungkin untuk mempersiapkan fisik dan mental yang baik.
Selama perjalanan juga jangan banyak ngelamun dan tetap sadar sepenuhnya. Tidak boleh juga melakukan upaya-upaya buruk yang bisa merugikan orang lain.
Khusus untuk Anda yang melakukan perjalanan, Furi menyarankan, jika melewati tempat yang dianggap angker atau menjadi pusat energi negatif, maka jangan ragu untuk membunyikan klakson.
Ini sebagai tanda Anda ‘permisi’ melewati tempat makhluk astral tersebut.
“Misalnya saja ketika lewat di Tol Cipularang KM 91 sampai 97 arah Jakarta atau sebaliknya, yang mana ini terkenal sangat angker, kalau saya pribadi menyarankan untuk membunyikan klakson dan selain itu, ya, pastikan tubuh dan pikiran sehat selama perjalanan,” tambahnya.
Sumber: okezone.com
Artikel ini hanyalah simpanan cache dari url asal penulis yang berkebarangkalian sudah terlalu lama atau sudah dibuang :
https://islamidia.com/kecelakaan-tol-cipularang-bulan-suro-itu-keramat-jangan-sembarang-bepergian/