Kata Lora Fadil Soal Nafkah Batin Untuk Ketiga Istrinya
Saat pelantikan anggota DPR pada Selasa, 1 Oktober 2019 lalu, ada pemandangan yang enggak biasa.
Para anggota dewan hadir dengan didampingi oleh pasangannya masing-masing, kecuali Lora Achmad Fadil Muzakki Syah.
Pria yang akrab dipanggil Lora Fadil itu datang bersama ketiga istrinya sekaligus, Siti Aminah, Yeni Kurnia dan Novita yang tampil kompak.
Sejak kehidupan poligaminya terekspos, Lora Fadil jadi dikenal publik. Apalagi ia kerap wara-wiri di layar kaca menjadi tamu di beberapa acara TV.
Seperti saat ia tampil di Hotman Paris Show. Di acara tersebut, Hotman Paris mengungkap kehidupan pribadi Lora Fadil.
Lora Fadil bercerita awal mula ia berpoligami. Kala itu dia meminta izin kepada istri pertama, meski sempat terdiam, akhirnya izin tersebut dia dapatkan.
Pada 1998, ia menikah untuk pertama kalinya. Pernikahan kedua terjadi di tahun 2008, lalu tahun 2011 ia menikahi istri ketiga.
Ia sempat membantah pertanyaan Hotman, kalau berpoligami karena nafsu. Malah katanya, ia beristri banyak untuk mengendalikan nafsu.
Lora Fadil juga menyinggung soal istri-istrinya yang rupawan.
“Kebanyakan manusia menilai kita menikah harus dengan janda-janda tua. Itu menurut saya salah, malah. Kalau kita nikah dengan janda-janda tua, terus kita tidak kasih dia nafkah batin, itu kan dosa kita”, katanya.
Hotman juga bertanya soal kehidupan pribadinya. “Umur 40 tahun, tiga istri. Apakah tiap hari bekerja hubungan batin?,” tanya Hotman.
Lora Fadil pun menjawab secara blak-blakan, kalau ia tidak memberikan nafkah batin setiap hari. “Enggak setiap hari, tapi hampir seminggu 3x dan itu ketiga-tiganya,” katanya.
Dia juga sempat berkomentar, kalau soal kemampuan fisiknya enggak perlu diragukan.
Meski mengaku tidak menganjurkan untuk poligami, dia juga sempat memberi pandangannya soal itu, “Saya mendukung poligami ketika pelaku poligami bisa mencintai istri pertamanya. Jadi yang pertama harus dijadikan yang pertama, jangan kebalik-balik.”
Dia juga membocorkan soal hubungan batin, “Urusan tidur, kalau dulu dua kali dengan yang tua, ketika ada yang baru jangan dikurangi, malah saya tambah,” ungkapnya.
Sumber: viva.co.id
Artikel ini hanyalah simpanan cache dari url asal penulis yang berkebarangkalian sudah terlalu lama atau sudah dibuang :
https://islamidia.com/kata-lora-fadil-soal-nafkah-batin-untuk-ketiga-istrinya/