Ini Cara Melihat Sms Yang Terhapus Pada Android Dan Iphone
Meskipun saat ini banyak yang sudah menggunakan aplikasi untuk melakukan komunikasi, seperti WhatsApp, pasti masih ada juga yang memakai SMS. Beberapa pengguna pasti pernah menghapus SMS tanpa sengaja, padahal SMS tersebut begitu penting. Hal itu bisa diatasi jika pengguna mengetahui cara melihat SMS yang terhapus dengan mudah tanpa aplikasi.
Baik pengguna Android maupun iPhone, terdapat cara yang bisa dilakukan untuk melihat dan mengembalikan SMS yang terhapus. Meskipun terdapat aplikasi yang bisa dengan mudah mengembalikan SMS terhapus tersebut, ada beberapa orang yang memilih untuk tak memakai aplikasi. Berikut ini cara yang bisa dilakukan untuk melihat SMS yang sudah terhapus tanpa aplikasi:
Mengembalikan SMS Terhapus Pada iPhone Tanpa Menggunakan AplikasiBagi pengguna iPhone akan lebih mudah untuk melakukan cara melihat SMS yang terhapus dengan fitur iCloud yang tersedia. Fitur yang berfungsi untuk menyimpan semua berkas yang ada pada ponsel, hal itu termasuk SMS dan lainnya secara otomatis. Berikut ini cara untuk memulihkan SMS pada iPhone:
1. Buka Tautan iCloudMembuka tautan iCloud.com untuk bisa masuk ke dalam pengaturan, kemudian klik menu dengan tulisan Settings. Apabila telah masuk ke dalam menu tersebut, pengguna bisa scroll hingga bagian bawah layar serta memilih menu Advanced. Lalu, pengguna bisa memilih lagi menu dengan tulisan restore files pada layar yang ada.
2. Jendela Pemulihan iCloudSetelah itu, pada layar ponsel akan muncul jendela untuk melakukan pemulihan pada file yang terhapus tersebut. Apabila berkas yang sudah disimpan selama 30 hari terakhir pada iCloud begitu banyak, maka sistem akan membutuhkan waktu yang lama.
3. iCloud DriveApabila proses tersebut telah selesai, maka data yang telah dipulihkan akan kembali terlihat, dan pengguna bisa melihatnya pada iCloud Drive. Berkas yang berhasil pulih tersebut bisa dilihat sesuai dengan waktu sampai dengan ukuran dari file tersebut.
4. RestoreKemudian, jika pengguna ingin melakukan restore pada file tersebut, pengguna bisa klik pada kotak terdapat tulisan restore. Setelah itu, pengguna bisa mulai memilih beberapa file yang akan dipulihkan kembali pada ponsel. Apabila proses pemulihan telah berhasil, maka iCloud akan memberikan notifikasi berisi informasi bahwa proses pemulihan tersebut telah dikonfirmasi.
Cara Melihat Kembali SMS Terhapus di AndroidTak hanya iPhone, pengguna Android pun bisa memulihkan berkas yang terhapus, termasuk SMS tanpa menggunakan aplikasi tambahan. Berikut ini cara yang mudah dilakukan untuk mengembalikan berkas yang terhapus pada ponsel Android:
Pengguna masuk ke dalam pengaturan ponsel, kemudian memilih menu accounts and backup yang ada pada layar ponsel tersebut. Selanjutnya, pengguna bisa memilih menu backup and restore yang berada pada tampilan layar ponsel untuk mulai proses mengembalikan SMS.Lalu, pengguna bisa memilih menu restore data serta memberikan tanda centang pada bagian Messages. Hal tersebut dipilih apabila pengguna akan mengembalikan semua SMS yang sebelumnya telah di backup pada ponsel yang digunakan tersebut.Apabila cara tersebut telah dilakukan, pengguna bisa klik tombol dengan tulisan restore serta tunggulah beberapa saat sampai dengan prosesnya selesai. Hal tersebut memerlukan koneksi internet yang memadai untuk bisa mengembalikan SMS yang terhapus. Maka, pengguna perlu memastikan jika ponsel yang digunakan telah terhubung ke dalam jaringan internet.
Apabila fitur tersebut tidak membantu sepenuhnya untuk melakukan cara melihat SMS yang terhapus pada ponsel, pengguna bisa gunakan aplikasi tambahan. Namun, hal tersebut tentu saja akan memakai beberapa ruang penyimpanan pada ponsel yang digunakan.
Artikel ini hanyalah simpanan cache dari url asal penulis yang berkebarangkalian sudah terlalu lama atau sudah dibuang :
https://ceritakin.blogspot.com/2022/01/ini-cara-melihat-sms-yang-terhapus-pada.html