Cara Mengatasi Ruam Popok Pada Bayi
Ruam pada bayi bisa disebabkan oleh berbagai hal, salah satunya adalah penggunaan popok yang tidak tepat. Popok yang tidak cocok atau terlalu lama dipakai bisa menyebabkan ruam, yang awalnya berupa rasa gatal dan kemudian berubah menjadi kemerahan. Meskipun ruam bukan masalah serius, jika tidak segera diatasi, bisa menimbulkan masalah kulit lainnya yang membuat bayi rewel dan tidak nyaman.
Hampir semua bayi pernah mengalami ruam popok, termasuk mungkin bayi Anda. Tapi jangan khawatir, ruam popok bisa diobati dan bahkan dicegah. Berikut adalah beberapa tips yang bisa Anda coba untuk mengatasi ruam akibat penggunaan popok pada bayi.
1. Rutin Memeriksa Popok
Sebagai orang tua, sebaiknya sering-sering memeriksa kondisi popok bayi, apakah masih kering atau sudah basah. Jika sudah basah, segera bersihkan dan ganti dengan yang baru sebelum ruam muncul. Pastikan Anda mencuci tangan terlebih dahulu sebelum mengganti popok bayi untuk menjaga kebersihan tubuh si kecil.
Untuk membersihkan kulit bayi, Anda bisa menggunakan kain basah atau tisu basah yang bebas alkohol dan parfum, karena kulit bayi sangat sensitif terhadap bahan kimia.
2. Mengganti Popok Secara Berkala
Banyak orang tua berpikir mengganti popok cukup dilakukan saat popok sudah basah, namun itu kurang tepat. Anda tidak perlu menunggu popok basah, gantilah setiap 3-4 jam sekali. Meskipun popok belum terasa basah, jika sudah lebih dari 3 jam, popok bayi harus diganti untuk mencegah ruam.
Selain itu, saat memakaikan popok, jangan biarkan terlalu ketat karena bisa meninggalkan bekas pada kulit bahkan ruam kemerahan. Pastikan kulit bayi sudah benar-benar kering sebelum menggunakan popok baru untuk menghindari jamur.
3. Menggunakan Krim atau Gel untuk Bayi
Untuk mencegah atau mengobati ruam pada kulit bayi, Anda bisa menggunakan krim atau gel yang mengandung zinc. Krim ini bisa dibeli di apotek atau babyshop. Namun jika ruam sudah parah, konsultasikan ke dokter anak.
Jika membeli krim anti ruam tanpa resep dokter, hindari krim steroid karena bisa menyebabkan iritasi pada kulit bayi jika tidak digunakan sesuai resep dokter.
4. Memilih Popok yang Tepat
Memilih popok yang tepat sangat penting untuk mencegah ruam pada kulit bayi. Setiap bayi memiliki kebutuhan yang berbeda, jadi popok yang bagus untuk satu bayi belum tentu cocok untuk bayi Anda. Cara paling aman adalah menggunakan popok kain (cloth diaper). Popok kain aman untuk semua jenis kulit bayi, meskipun harganya agak mahal, namun bisa dicuci dan dipakai ulang sehingga lebih hemat.
Artikel ini hanyalah simpanan cache dari url asal penulis yang berkebarangkalian sudah terlalu lama atau sudah dibuang :
https://www.vellimarwan.com/cara-mengatasi-ruam-popok-pada-bayi/