Ayah Penusuk Syeikh Ali Jaber Pastikan Anaknya Pasien Rsj Lampung Sekarang Rawat Jalan



 Orangtua pelaku penusuk Syekh Ali Jaber sebut, sang putra pernah mendapat perawatan di Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Lampung.

Pendakwah kondang Syekh Ali Jaber mendapat luka tusukan saat memberikan ceramah di Masjid Falahuddin, Kelurahan Sukajawa, Kecamatan Tanjungkarang Barat, Bandar Lampung, Minggu (13/9/2020) sore.

Pelakunya adalah Alfin Andrian (24), warga Kelurahan Sukajawa, Kecamatan Tanjungkarang Barat, Bandar Lampung.

Ayah pelaku, M Rudi (46), saat mendampingi putranya menjalani pemeriksaan oleh penyidik di Mapolresta Bandar Lampung, Senin (14/9/2020), mengungkapkan, jika anaknya memang memiliki gangguan kejiwaan.

Penyakit tersebut mulai muncul dalam diri Alfin sejak tahun 2017.

Bahkan Rudi menyebut, anaknya yang sekarang ditetapkan sebagai tersangka pelaku penusukan Syekh Ali Jaber, pernah menjalani perawatan di Rumah Sakit Jiwa.

"Iya mentalnya, karena gangguan saja," kata Rudi, di Mapolres Bandar Lampung, Senin (14/9/2020).

Rudi mengungkapkan, setelah dilakukan observasi selama tujuh hari di RSJ Lampung, Alfin dilakukan rawat jalan.

Sempat diyakini sudah sembuh dari penyakitnya, Rudi mengaku, peristiwa penusukan yang dilakukan anaknya karena penyakitnya kumat.

"Iya mungkin (penyakit kumat)," kata Rudi.

Rudi mengatakan, pada saat kejadian, Minggu (13/9/2020), Alfin pergi ke lokasi Syekh Ali Jaber sedang mengisi acara, seorang diri.

Awalnya, kata Rudi, ia tak mengetahui ke mana anaknya pergi pada sore hari itu.

"Dia pergi sendiri, saya ada di rumah," kata Rudi.

Sementara itu, paman tersangka Rangga (28) menuturkan, jika Alfin memang memiliki gangguan kejiwaan.

Namun penyakit tersebut sudah diobati oleh keluarganya.

Menurut Rangga, Alfin sehari-hari menjadi penjaga kios isi ulang air minum di Rawajitu, Tulangbawang.



Tak ada gelagat mencurigakan saat Alfin bekerja di tempat isi ulang air tersebut.

Hanya saja, Alfin diketahui lebih banyak melamun.

"Kadang kalau ada yang mau isi ulang dia (Alfin) bengong saja, diam gak mau melayani," kata Rangga.

Setelah hari raya Idul Adha 2020, Alfin tak lagi kerja di Rawajitu dan pulang ke rumah kakeknya di Kelurahan Sukajawa, Tanjungkarang Barat, Bandar Lampung.

Rangga yang tinggal tak jauh dari rumah tersangka mengetahui betul bagaimana keseharian keponakannya tersebut.

Ia mengatakan, Alfin hanya lulusan SD dan sempat mengenyam pendidikan sampai jenjang SMP, namun tidak selesai.

Kemungkinan, kata Rangga, penyakit gangguan jiwanya kembali kambuh pascapulang dari Rawajitu.

Menurut Rangga, keanehannya muncul ketika mendengar pengajian dari pengeras suara masjid.

"Terakhir itu dia kalau dengar suara pengajian langsung tutup kuping, katanya pusing dengar itu (suara pengajian)," jelas Rangga.



Namun, Rangga mengaku tak mengetahui apa pembicaraan terakhir antara tersangka dan orangtuanya, sebelum melakukan penusukan.

"Kalau itu (pembicaraan dengan orangtua) saya enggak tahu, karena kata keluarganya waktu itu (kejadian) ga ada orang di rumah," tandas Rangga.

Tetangga Sebut Alfin Normal

Salah seorang tetangga pelaku penusuk Syekh Ali Jaber, mengungkapkan, jika pelaku Alfin tidak dalam kondisi mengalami gangguan jiwa.

Pendakwah kondang Syekh Ali Jaber mendapat luka tusukan saat memberikan ceramah di Masjid Falahuddin, Kelurahan Sukajawa, Kecamatan Tanjungkarang Barat, Bandar Lampung, Minggu (13/9/2020) sore.

Pelakunya adalah Alfin Andrian (25), warga Kelurahan Sukajawa, Kecamatan Tanjungkarang Barat, Bandar Lampung.

Tetangga pelaku mengatakan, jika Alfin dalam kesehariannya terlihat normal-normal saja.

"Saya belum lama ini bertemu papasan di jalan dengan dia (pelaku Alfin), biasa saja."

"Malah sempat saya tawarkan rokok, karena saya lihat dia ngga bawa rokok, dan diambil," ujar pria yang enggan disebutkan identitasnya tersebut, saat diwawancara Tribunlampung.co.id melalui pesan WhatsApp, Senin (14/9/2020).

Pengakuan tetangganya tersebut, Alfin terkenal dengan keberandalannya di tempat tinggalnya itu.

Beberapa kali, kata dia, Alfin terlibat perkelahian dengan warga sekitar kampung tempat tinggalnya.

Saat dikonfirmasi mengenai status Alfin di kampung tersebut apakah pendatang atau memang berdomilisi, tetangganya itu membantah, jika Alfin baru sekitar satu minggu berada di kampung itu.



"Setahu saya dia (Alfin) dari kecil memang tinggal di rumahnya itu. Jadi ngga mungkin kalau dia baru seminggu tinggal di sekitar sini," ucapnya.

"Beberapa kali saya bertemu dia di jalan dan mengobrol, tidak ada tanda-tanda kalau Alfin itu gangguan jiwa," imbuhnya.

Namun demikian, tetangganya itu membenarkan, jika sang ibu dari pelaku Alfin memang bekerja sebagai pekerja migran Indonesia (PMI) atau TKI.

"Iya benar (kerja sebagai TKI), sudah lama, saya kurang paham pastinya kapan, tapi memang sudah lama sekali pergi (ke luar negeri)," tutup tetangga Alfin tersebut.

Ditetapkan Tersangka

Sebelumnya, Polresta Bandar Lampung telah menetapkan status tersangka kepada pelaku penusukan Syekh Ali Jaber.

Tersangka bernama Alfin Andrian (25), warga Kelurahan Sukajawa, Kecamatan Tanjungkarang Barat, Bandar Lampung.

Syekh Ali Jaber mengalami insiden penusukan saat memberikan ceramah di Masjid Falahuddin, Kelurahan Sukajawa, Kecamatan Tanjungkarang Barat, Bandar Lampung, Minggu (13/9/2020).

Selain menjadi tersangka, Alfin juga diperiksa kondisi kejiwaannya.

Kaporesta Bandar Lampung Kombes Pol Yan Budi Jaya mengatakan, saat ini pihaknya masih melakukan pembuktian atas pernyataan keluarga jika Alfin mengalami gangguan jiwa.

"Itu masih mau kami buktikan dulu, makanya hari ini kami koordinasi dengan dokkes untuk manggil psikiater dan dokter jiwa," kata Yan Budi Jaya, Senin (14/9/2020).

Yan Budi menuturkan, hingga saat ini pihak keluarga juga belum bisa menunjukkan surat yang menyatakan Alpin pernah dirawat di RSJ.

"Kalau tidak ada, yang menentukan dia dirawat di RSJ atau tidak ada itu putusan pengadilan," ucap Yan Budi.

Disinggung motif tersangka, Yan Budi mengaku masih mendalami.

"Motif masih kami dalami. Omongan masih simpang siur," sebut Yan Budi.

Disinggung apakah ada orang yang menyuruh Alpin melakukan penusukan, Yan Budi belum bisa berasumsi.

"Sementara belum ada," jawab Yan Budi.

Artikel ini hanyalah simpanan cache dari url asal penulis yang berkebarangkalian sudah terlalu lama atau sudah dibuang :

https://www.bagibagi.info/2020/09/ayah-penusuk-syeikh-ali-jaber-pastikan.html

Kempen Promosi dan Iklan
Kami memerlukan jasa baik anda untuk menyokong kempen pengiklanan dalam website kami. Serba sedikit anda telah membantu kami untuk mengekalkan servis percuma aggregating ini kepada semua.

Anda juga boleh memberikan sumbangan anda kepada kami dengan menghubungi kami di sini
Rsj Lampung Tidak Ada Arsip Riwayat Kejiwaan Penusuk Syekh Ali Jaber

Rsj Lampung Tidak Ada Arsip Riwayat Kejiwaan Penusuk Syekh Ali Jaber

papar berkaitan - pada 16/9/2020 - jumlah : 206 hits
Pemuda yang menghujamkan belatinya ke lengan Syekh Ali Jaber di Bandarlampung kemarin disebutkan mengalami gangguan kejiwaan Namun Rumah Sakit Jiwa Lampung tidak memiliki arsip atau dokumen apapun mengenai sang penusuk Sebelumnya orang tua ...
Kebohongan Orangtua Penusuk Syekh Ali Jaber Terbongkar Pihak Rsj Ungkap Data Pasien 4 Tahun Lalu

Kebohongan Orangtua Penusuk Syekh Ali Jaber Terbongkar Pihak Rsj Ungkap Data Pasien 4 Tahun Lalu

papar berkaitan - pada 17/9/2020 - jumlah : 603 hits
Sedikit demi sedikit akhirnya fakta fakta baru soal pelaku penusukan Syekh Ali Jaber terbongkar Sebelumnya ayah pelaku penusukan Syekh Ali Jaber mengatakan jika putranya mengidap gangguan kejiwaan Ia menegaskan jika pelaku mengidap gangguan...
Polda Lampung Pastikan Penusuk Syekh Ali Jaber Tak Alami Gangguan Jiwa

Polda Lampung Pastikan Penusuk Syekh Ali Jaber Tak Alami Gangguan Jiwa

papar berkaitan - pada 17/9/2020 - jumlah : 231 hits
Kepolisian Daerah Lampung memastikan pelaku penusukan Syekh Ali Jaber dalam kondisi normal tidak mengalami gangguan kejiwaan Kepala Bidang Humas Polda Lampung Kombes Zahwani Pandra Arsyad mengatakan kesimpulan itu didapatkan setelah tim psi...
Penusuk Syekh Ali Jaber Disebut Gangguan Jiwa Rsj Lampung Telusuri Rekam Medis Pelaku

Penusuk Syekh Ali Jaber Disebut Gangguan Jiwa Rsj Lampung Telusuri Rekam Medis Pelaku

papar berkaitan - pada 14/9/2020 - jumlah : 219 hits
Pelaku penusukan Syekh Ali Jaber di Lampung Alpin Andria disebut mengalami gangguan jiwa Rumah Sakit Jiwa Lampung akan menindaklanjuti informasi tersebut dengan menelusuri rekam medis pelaku Jadi kalau gangguan jiwa itu kan informasi dari k...
Cari Aktor Intelektual Penusuk Syekh Ali Jaber Fpi Ini Sudah Perang

Cari Aktor Intelektual Penusuk Syekh Ali Jaber Fpi Ini Sudah Perang

papar berkaitan - pada 16/9/2020 - jumlah : 200 hits
Front Pembela Islam meminta seluruh Komando Laskar Islam melakukan pengamanan bagi seluruh ulama mulai dari kediaman pasca kejadian penusukan terhadap Syeikh Ali Jaber Selain itu mereka juga diminta memburu aktor intelektual penusukan terse...
Pengakuan Aneh Penusuk Syekh Ali Jaber Merasa Dihantui

Pengakuan Aneh Penusuk Syekh Ali Jaber Merasa Dihantui

papar berkaitan - pada 15/9/2020 - jumlah : 324 hits
Alfin Adrian alias AA ditetapkan jadi tersangka penusuk Syekh Ali Jaber di Lampung Motif AA menusuk Syekh Ali Jaber masih didalami polisi Kita masih gali motifnya kalau unsur pidananya sudah terpenuhi Cuma kita masih mendalami terkait motif...
Sosok Penusuk Syekh Ali Jaber Di Mata Tetangga Dikenal Berandalan Dan Tak Ada Tanda Gangguan Jiwa

Sosok Penusuk Syekh Ali Jaber Di Mata Tetangga Dikenal Berandalan Dan Tak Ada Tanda Gangguan Jiwa

papar berkaitan - pada 16/9/2020 - jumlah : 235 hits
Alfin Andrian kini telah ditetapkan menjadi tersangka seusai menusuk pendakwah Syekh Ali Jaber di Masjid Afaludin Tamin Sukajawa Tanjungkarang Barat Bandar Lampung Minggu sore Pihak keluarga Alfin mengklaim tersangka mengalami gangguan jiwa...
Polisi Belum Temukan Kaitan Penusuk Syekh Ali Jaber Dengan Kelompok Teroris

Polisi Belum Temukan Kaitan Penusuk Syekh Ali Jaber Dengan Kelompok Teroris

papar berkaitan - pada 15/9/2020 - jumlah : 217 hits
Pihak kepolisian hingga saat ini mengaku belum menemukan kaitan pelaku penusukan Syekh Ali Jaber dengan kelompok teroris tertentu AA pelaku penusukkan beralasan kerap terbayang sosok Syekh Ali setelah menyaksikannya berdakwah lewat televisi...
Resmi Jadi Tersangka Penusuk Syekh Ali Jaber Cuma Diancam Hukuman Segini

Resmi Jadi Tersangka Penusuk Syekh Ali Jaber Cuma Diancam Hukuman Segini

papar berkaitan - pada 15/9/2020 - jumlah : 228 hits
Alfin Andrian pelaku penusukan Syekh Ali Jaber resmi ditetapkan sebagai tersangka setelah dilakukan pemeriksaan sejak Minggu malam Hal itu dibenarkan Kapolresta Bandarlampung Kombes Yan Budi Jaya Senin Statusnya kita tetapkan sebagai tersan...
Fungi Wechat Yang Ramai Tak Tahu

Ziana Zain Duta Rasmi Csa Academy

Hospital Kuala Pilah

Ramadan Bazaars 2024 Exploring The Culinary Delights Of Selangor S Ramadan Bazaars

Saya Dan Rafizi Tiada Isu Peribadi Kata Puad

Hallway Wall Art Mockup For A Sophisticated Look

Patut Tak Boleh Daftar

Doa Agar Amalan Diiterima Allah Sepanjang Bulan Ramadan



5 Masalah Sosial Yang Akan Timbul Akibat Penggunaan Kereta Elektrik

Koleksi 15 Lagu Hari Raya Terbaru Yang Meriahkan Aidilfitri 2024 Bakal Evergreen Bak Lagu Lama

6 Pantang Larang Penting Kalau Nak Selamat di Sekolah Asrama

Info Dan Sinopsis Filem 19 Puasa Playboys Of Plastik Hitam Astro First

Casimir Zeglen Paderi Yang Mencipta Jaket Kalis Peluru


Data Analytics In Business Decisions

Lirik Lagu Berdamai Ghea Inderawani

Drama Sebiru Hujung Borneo

Iddah Bercerai Panduan Pengiraan Tempoh Iddah Untuk Wanita Bercerai

Tvet Tahfiz Mara Bidang Pengajian Syarat Kemasukan

Den Manjo Feat Eda Ezrin Adik Jando Abe Dudo Raya Chord