Zayne Siap Diorbitkan Inteam
IslamicTunesNews.com – 20 tahun bergiat di industri musik, grup Inteam makin populer di belantika musik Asia Tenggara. Konser-konsernya di berbagai negara hingga Amerika membuat namanya makin melejit. Tak hanya ingin meraih kesuksesan sendiri, saat ini Inteam tengah aktif mengorbitkan grup-grup nasyid pemula. Salah satunya Zayne, yang telah mengamanahkan pengurusan grup dan rilis karya lagu mereka pada Inteam Digital.
Mengenal Grup Zayne Secara Lebih Dekat
Saat ini grup Zayne memiliki empat orang personal, dari kalangan anak muda; Muhammad Furqan Fawwas bin Salleh Sani (22), Matin Muzzamil bin Mohd Ya’acob (24), Ahmad Naufal bin Azrin (21), dan Abdul Basit Zulkipli (25). Mereka lulusan Universitas Al-Azhar, Mesir, dalam bidang Alquran, qiraat, dan usuluddin. Dan juga ada di antara mereka yang merupakan lulusan dari pengajian Maahad Tahfiz, serta mahasiswa di Universitas Kebangsaan Malaysia pada Jurusan Pengajian Islam Syariah.
Para personal grup nasyid Zayne. (Dok. Istimewa)
Zayne Siap Rilis Single Perdana
Fawwas, Leader grup Zayne saat kami wawancarai melalui akun Whatsapp-nya, Selasa (4/2/2020), mengatakan, “Alhamdulillah, kami bersyukur karena dapat bekerjasama dengan Inteam dalam menyebarkan pesan dakwah melalui nasyid. Bimbingan abang-abang senior kami di Inteam makin memacu semangat kami untuk berkarya. Mereka sudah sangat berpengalaman.”
Para personal grup nasyid Zayne. (Dok. Istimewa)
Pada kesempatan yang
sama Basit mengatakan, “Insya Allah, single perdana kami yang berjudul ‘Nur’
akan dirilis pada bulan Februari 2020 ini di berbagai digital music store, dan juga
di kanal YouTube Inteam Digital. Saat ini lagu kami tersebut lagi proses produksi
di Studio Inteam di Bandar Sri Damansara.”
Zayne Bangun Karakter Tersendiri di Nasyid
Sementara itu Naufal, personal Zayne yang lainnya mengatakan, “Nama Zayne berasal dari bahasa Arab, memiliki arti perhiasan yang indah. Meskipun berada di bawah kepengurusan Inteam, kami akan membangun karakter kami sendiri, sejalan dengan generasi milenial yang menjadi sasaran utama kami. Abang-abang di Inteam juga menasihati kami agar tidak terpengaruh dengan karakter bernasyid mereka. Kami diberi kebebasan dalam berekspresi.”
Para personal grup nasyid Zayne. (Dok. Istimewa)
Sebelumnya Zayne telah merilis
lagu covering berjudul; Man Ana’ (feat. Rahim Inteam), Iktiraf (feat. Lah Ahmad),
dan beberapa lagu lainnya dalam aransemen baru. Lagu-lagu covering mereka tersebut
telah meraih ratusan ribu tayangan di kanal YouTube Inteam Digital.
Sebelum menutup wawancara, Mateen mengatakan, “Sebagai artis baru, kami perlu banyak belajar, dan memerlukan bimbingan dari artis-artis yang telah berpengalaman. Kami akan lakukan yang terbaik, dan mengharap dukungan dari semuanya.” (*)
The post Zayne Siap Diorbitkan Inteam appeared first on IslamicTunesNews.
Artikel ini hanyalah simpanan cache dari url asal penulis yang berkebarangkalian sudah terlalu lama atau sudah dibuang :
https://www.islamictunesnews.com/zayne-siap-diorbitkan-inteam/?utm_source=rss&utm_medium=rss&utm_campaign=zayne-siap-diorbitkan-inteam