Pesan Sabyan Di Lagu Terbaru Doa Dan Karya
IslamicTunesNews.com – Keberadaan grup musik Sabyan sudah diterima oleh masyarakat, baik di negara asalnya Indonesia juga pada negara-negara di Asia Tenggara, sehingga karya-karya lagu terbaru mereka ditunggu-tunggu oleh para penggemarnya.
Para personal Sabyan di videoklip lagu Doa dan Karya. (Dok. Istimewa)
Setahun yang lalu Sabyan ditinggalkan oleh beberapa personalnya, saat ini hanya memiliki tiga personal; Nissa (vokal), Ayus (keyboard), dan Kamal (perkusi), namun di tahun 2020 mereka mampu bangkit. Terbukti dengan produktivitas mereka dalam melahirkan karya-karya lagu terbaru. Seperti lagu ‘Doa dan Karya’ yang baru mereka rilis pada hari Jumat 20 Maret 2020 di kanal YouTube Sabyan.
Pesan-Pesan di Lagu ‘Doa dan Karya’ dari Sabyan
Nissa di salah satu adegan pada videoklip lagu terbaru Sabyan, Doa dan Karya. (Dok. Istimewa)
Menyimak lirik lagu Doa dan Karya yang liriknya ditulis oleh Ayus, ada beberapa pesan yang dapat kita ambil;
1. Agar mensyukuri usia yang masih diberikan oleh Allah SWT, salah satunya menyambut berkah pagi dengan perjuangan dalam menjemput rejeki.
2. Setiap manusia agar menanamkan
impian untuk mendapatkan kehidupan yang lebih baik dari hari ke hari.
3. Setiap impian diwujudkan dengan
ikhtiar yang bersungguhan.
4. Setelah melahirkan karya, serahkan semua pada Allah SWT yang menentukan atas segalanya.
5. Jadilah diri sendiri dengan tekad yang penuh dalam meraih kesuksesan.
6. Selalu istiqamah atas apa yang
diusahakan, dan jangan pernah lepaskan apa yang telah diperjuangkan.
7. Mensyukuri segala nikmat yang telah diberikan Allah SWT, tanpa pernah mengeluh.
8. Agar selalu rendah hati dan
berdoa, meskipun kesuksesan telah diraih.
9. Jangan pernah berputus asa.
10. Agar selalu bertawakal dan pantang menyerah, karena Allah SWT akan memberkahi orang-orang yang bersungguh-sungguh.
11. Perjuangankanlah usaha yang
memiliki tujuan baik, yang diridhai oleh Allah SWT.
Nissa di salah satu adegan pada videoklip lagu terbaru Sabyan, Doa dan Karya. (Dok. Istimewa)
Lewat lagu Doa dan Karya, Sabyan sepertinya ingin berbagi kunci kesuksesannya dalam berkarya, namun pesan-pesan tersebut bisa kita aplikasikan di berbagai bidang dan kalangan. Terutama bagi generasimuda yang tengah menjalani proses pencarian jati dirinya. Semoga juga bermanfaat bagi kita semua.
Benarkah lagu Doa dan Karya dari Sabyan memiliki pesan-pesan tersebut? Tentu hanya Ayus si penulis lagunya yang lebih tahu. Wallahu a’lam. (*)
The post Pesan Sabyan di Lagu Terbaru ‘Doa dan Karya’ appeared first on IslamicTunesNews.
Artikel ini hanyalah simpanan cache dari url asal penulis yang berkebarangkalian sudah terlalu lama atau sudah dibuang :
https://www.islamictunesnews.com/11-pesan-tersembunyi-di-lagu-terbaru-sabyan-doa-dan-karya/?utm_source=rss&utm_medium=rss&utm_campaign=11-pesan-tersembunyi-di-lagu-terbaru-sabyan-doa-dan-karya