6 Cucunya Kini Yatim Piatu Mustafa Cerita Sikap Puskesmas Saat Dimintai Tolong Anak Saya Sekarat
Pasangan Suami istri, Mustafa (53) dan Wa Ode Rusdiana (52) tengah dirundung duka.
Anak semata wayangnya meninggal dunia pada, Minggu (23/2/2020) sekira pukul 10:00 Wita setelah mengeluh mengalami pusing.
Belum sembuh luka keduanya, sang menantu atau suami putrinya meninggal dunia.
Yahya Hardani (33) wafat menyusul sang istri, Siti Hardiyanti Ode (26) beberapa jam setelah Siti meninggal dunia.
Mustafa dan Wa Ode tak bisa membendung air matanya kala menceritakan putri dan menantunya yang meninggal di hari yang sama.
Terlebih merasa sedih memikirkan nasib 6 orang anak Siti dan Yahya yang usianya masih puluhan kini menjadi yatim piatu.
Ditemui di kediamannya, di RT 20, Kelurahan Sepinggan Raya Kecamatan Balikpapan Selatan, Mustafa dan Wa Ode menceritakan detik-detik meninggalnya putri dan menantu.
“Tidak sakit, dia (re, Siti) belum lama melahirkan anaknya yang paling kecil yang berusia 1 bulan 7 hari,” kata Wa Ode dikutip dari TribunKaltim, Selasa (25/2/2020).
Namun semenjak saat itu tensi darah Siti tak stabil dan sering periksa ke puskesmas.
“Hari Minggu kemarin itu dia ngeluh katanya pusing,” sambungnya.
Melihat sang anak yang sakit, Mustafa mengupayakan melakukan pertolongan kepada putrinya saat itu.
Ia sempat berlari menuju puskesmas dan meminta mobil ambulans untuk mengantar Siti ke rumah sakit.
“Dari sekian puskesmas malah tanya, usia saya berapa dan marah-marah di sana. Anak saya ini sudah sekarat jangan tanya usia lagi segera kita tolong bawa Siti ke rumah sakit,” cerita Mustafa sambil menangis.
Sambil memeluk cucu-cucunya, Mustafa dan Wa Ode tampak menangis hari mengingat hari ia kehilangan anak kandungnya itu.
Ia kemudian melanjutkan ceritanya saat sang putri sudah dinyatakan meninggal dunia.
Jenazah Siti saat itu tengah dimandikan, namun tetiba Wa Ode mendengar kabar duka lainnya.
Menantunya mengalami tekanan darah yang naik hingga dilarikan ke rumah sakit.
Namun saat perjalanan ke rumah sakit, nyawa Yahya tak dapat tertolong dan meninggal dunia saat jenazah sang istri masih dimandikan.
“Kabar muncul dia (re, Yahya) meninggal dunia, sementara anak saya ini masih dimandikan di rumah,” ucap Wa Ode.
Kisah viral lantaran 6 anak Siti dan Yahya yang sudah menjadi yatim piatu diumurnya yang masih puluhan.
Anak pertama berusia 10 tahun sedangkan yang terakhir masih bayi yakni 1 bulan 7 hari.
6 bocah malang ini kini tinggal bersama Mustafa dan Wa Ode.
Di rumahnya yang berukuran kurang lebih 8 x 5 dan terhimpit bangunan rumah warga lainnya, kini banyak masyarakat yang berdatangan.
Warga Balikpapan, Kalimantan Timur berbondong-bondong menjenguk dan membantu 6 bocah yatim piatu ini.
Ratusan masyarakat hingga organisasi perangkat daerah maupun pihak Kepolisian tampak memadati rumah Mustafa.
Tampak masyarakat memberikan dukungan moril sertia memberikan santunan maupun kebutuhan sembako.
“Kita datang memberikan dukungan, juga memberikan sedikit santunan. Siapa sih yang tak terharu melihat kondisi seperti ini,” ucap Arda, salah satu warga.
Sumber: tribunnews.com
Artikel ini hanyalah simpanan cache dari url asal penulis yang berkebarangkalian sudah terlalu lama atau sudah dibuang :
https://islamidia.com/6-cucunya-kini-yatim-piatu-mustafa-cerita-sikap-puskesmas-saat-dimintai-tolong-anak-saya-sekarat/