Sutopo Pernah Bingung Pola Hidupnya Sehat Tapi Idap Kanker Ini Faktor Penyebab Non Perokok Terkena


Mendiang Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Sutopo Purwo Nugroho yang meninggal akibat kanker paru paru ini dikenal memilik gaya hidup sehat semasa muda.
Hal tersebut diungkapkan adik ipar Sutopo, Ahmad Jatmiko kepada Tribunsolo.com (Grup Tribunnews.com)
“Pak Sutopo itu sebenarnya hidupnya sehat, dia tidak pernah merokok juga,” katanya Minggu (7/7/2019) siang.
“Makanya saya heran kok bisa terkena penyakit kanker paru-paru,” katanya.
Saat divonis menderita kanker paru, Ahmad membeberkan bahwa Sutopo pun kerap mempertanyakan hal tersebut.
“Dia pernah bilang bingung juga padahal hidup saya itu sehat, ndak pernah merokok dan minum minuman keras tapi kok bisa kena kanker,” kata Ahmad menirukan ucapan Sutopo.
Ahmad mengenal Sutopo sebagai pribadi yang religius.
“Makanya saya syok juga pas dengar kabar tersebut, apalagi keluarga juga tidak ada keturunan sakit kanker,” katanya.
Jenazah Sutopo rencananya akan dimakamkan di Boyolali pada Selasa (8/7/2019) siang.
Jenazah Sutopo sudah dibawa pulang dari Guangzhou, China menuju rumah duka di Raflles Depok dan kini dalam perjalanan ke Boyolali.
Nantinya usai disemayamkan di Jakarta jenazah baru dibawa pulang ke rumah duka Jalan Jambu RT 7, RW 9, Desa Surodadi, Kelurahan Siswodipuran, Kabupaten Boyolali.
Sutopo meninggal dalam perjuangannya melawan kanker paru-paru.
Di tengah perjuangannya masih sempat bertugas mengawal kejadian bencana di Indonesia.
Sutopo sendiri pernah dianugrahi Asian Of The Year 2018 sebelum bertolak ke Guangzhou untuk pengobatan.
Sebelum keberangkatan, dirinya meminta doa dan restu dari para netizen menjalani satu bulan pengobatan di Guangzhou.
Keluarga Tak Memiliki Riwayat Kanker
Adik ipar Sutopo, Ahmad Jatmiko kepada Tribunsolo.com mengatakan jika keluarganya tak memiliki riwayat sakit kanker.
“Dari keluarga juga tidak ada keturunan sakit kanker,” katanya Senin (7/7/2019) siang.
“Semua sehat, bapaknya saja sudah hampir 80 tahun sehat juga,” katanya.
“Hingga sekarang pun ibunya juga sehat semua,” katanya.
Ahmad sendiri juga heran dengan penyakit yang diderita Sutopo.
Faktor Penyebab Non Perokok Bisa Terkena Kanker Paru
Lantas, mengapa kanker bisa mampir ke tubuh Sutopo, padahal dia tidak merokok?
Melansir dari American Cancer Society, kanker paru-paru pada orang yang tidak merokok bisa disebabkan oleh paparan radon, asap rokok, polusi udara atau faktor lainnya.
Banyak penelitian telah menemukan penyebab sel-sel berubah menjadi kanker dan perbedaan sel-sel kanker paru-paru pada perokok serta non-perokok.
Berikut Faktor-faktor yang membuat non-perokok terkena kanker paru yang dikutip dari Hello Sehat.
1. Gas Radon
Penyebab utama kanker paru bagi non-perokok adalah paparan gas radon, menurut US Environmental Protection Agency (EPA).
Gas radon ialah gas yang terjadi secara alamiah yang terbentuk ketika uranium meluruh dan biasanya terjadi secara alami di luar ruangan dalam jumlah yang tidak membahayakan, tetapi hal itu kadang-kadang menjadi terkonsentrasi di rumah yang dibangun di atas tanah dengan endapan uranium alam.
Studi telah menemukan bahwa risiko kanker paru-paru lebih tinggi pada orang yang tinggal selama bertahun-tahun di sebuah rumah yang terkontaminasi radon.
Mereka yang merokok dan terpapar radon memiliki risiko yang lebih besar untuk terkena kanker paru dibandingkan dengan yang tidak merokok terpapar gas radon.
Gas radon dapat berjalan melalui tanah dan memasuki rumah melalui celah-celah fondasi, pipa, saluran air, atau bukaan lainnya.
2. Perokok Pasif
Perokok pasif atau penghirup asap yang dihasilkan dari perokok lain yang tinggal atau bekerja bersama Anda merupakan faktor risiko untuk munculnya kanker paru-paru.
Non-perokok yang tinggal dengan perokok memiliki peningkatan 24% dalam risiko untuk terkena kanker paru-paru bila dibandingkan dengan non-perokok lainnya.
3. Asbes
Ini adalah senyawa yang banyak digunakan di masa lalu, baik sebagai bahan isolasi termal ataupun akustik. Serat mikroskopik asbes terlepas dari bahan isolasi dan terbang melalui udara sehingga mereka dapat terhirup ke dalam paru-paru.
Serat asber dapat bertahan seumur hidup di dalam jaringan paru-paru berikut paparan asbes. Kedua jenis kanker, yaitu kanker paru dan tipe kanker yang dikenal sebagai mesothelioma, berkaitan dengan paparan asbes.
Merokok dapat meningkatkan kemungkinan munculnya kanker paru yang berhubungan dengan asbes secara drastis. Non-perokok pekerja asbes memiliki risiko kanker lima kali lipat lebih besar dibandingkan dengan non-perokok biasa.
4. Polusi Udara
Sudah lama diketahui bahwa kedua polusi udara dalam ruangan maupun luar ruangan menyebabkan kanker paru-paru. Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) pada tahun 2013 mengklasifikasikan polusi udara luar ruangan sebagai agen penyebab kanker (karsinogen).
Polusi udara dari kendaraan, industri, dan pembangkit listrik dapat meningkatkan kemungkinan perkembangan paru-paru pada para individu yang terpapar.
Para ahli percaya bahwa kontak yang terlalu lama dengan udara yang sangat tercemar dapat membawa risiko perkembangan kanker paru-paru yang mirip dengan perokok pasif.
5. Keturunan
Karena tidak semua perokok berakhir dengan kanker paru-paru, maka ada kemungkinan bahwa faktor-faktor lain, seperti kerentanan genetik individu, mungkin memainkan peran sebagai penyebab kanker paru-paru.
Sejumlah penelitian telah menunjukkan bahwa kanker paru-paru lebih mungkin terjadi di kedua individu, baik perokok maupun non-perokok, yang memiliki kerabat penderita kanker paru-paru dibandingkan dengan populasi umum.
6. Mutasi Gen
Peneliti belajar lebih banyak tentang apa yang menyebabkan sel-sel berubah menjadi kanker, dan bagaimana sel-sel kanker paru berbeda antara non-perokok dan perokok.
Sebagai contoh, sebuah artikel yang diterbitkan di Clinical Cancer Research menjelaskan bahwa jenis mutasi gen tertentu ternyata lebih umum pada kanker paru non-perokok. Mutasi ini mengaktifkan gen yang biasanya membantu sel-sel tumbuh dan membelah.
Mutasi menyebabkan gen hidup terus menerus, sehingga sel-sel kanker paru-paru tumbuh lebih cepat. Mengetahui perubahan gen dapat menyebabkan sel-sel tumbuh, hal itu membantu peneliti mengembangkan terapi target, yaitu pengobatan yang secara khusus menargetkan mutasi ini.
Sumber: tribunnews.com


Artikel ini hanyalah simpanan cache dari url asal penulis yang berkebarangkalian sudah terlalu lama atau sudah dibuang :

https://islamidia.com/sutopo-pernah-bingung-pola-hidupnya-sehat-tapi-idap-kanker-ini-faktor-penyebab-non-perokok-terkena/

Kempen Promosi dan Iklan
Kami memerlukan jasa baik anda untuk menyokong kempen pengiklanan dalam website kami. Serba sedikit anda telah membantu kami untuk mengekalkan servis percuma aggregating ini kepada semua.

Anda juga boleh memberikan sumbangan anda kepada kami dengan menghubungi kami di sini
Idap Kanker Sutopo Pernah Unggah Foto Makan Mie Instan Pake Nasi

Idap Kanker Sutopo Pernah Unggah Foto Makan Mie Instan Pake Nasi

papar berkaitan - pada 9/7/2019 - jumlah : 311 hits
Kepala Pusat Data dan Informasi Badan Nasional Penanggulangan Bencana Sutopo Purwo Nugroho meninggal Sabtu Ia menghembuskan nafas terakhir di Guangzhou China pukul 02 00 waktu setempat sebab kanker paru paru Meski mengidap kanker paru paru ...
Tak Merokok Tapi Hidup Dilingkungan Perokok Wafat Karena Kanker Paru Paru Mereka Adalah Sutopo Dan Istri Indro

Tak Merokok Tapi Hidup Dilingkungan Perokok Wafat Karena Kanker Paru Paru Mereka Adalah Sutopo Dan Istri Indro

papar berkaitan - pada 14/7/2019 - jumlah : 273 hits
Kabar wafatnya Kepala Data Informasi dan Hubungan Masyarakat BNPB Sutopo Purwo Nugroho masih menyisakan tangi di hati keluarga dan beberapa masyarakat Sutopo yang terkenal ramah sempat berjuang melawan penyakit mematikan yaitu kanker paru M...
Ini Faktor Penyebab Menurunnya Kinerja Industri Gula Di Indonesia

Ini Faktor Penyebab Menurunnya Kinerja Industri Gula Di Indonesia

papar berkaitan - pada 29/6/2019 - jumlah : 209 hits
Ketua Umum Dewan Pembina DPP Asosiasi Petani Tebu Rakyat Indonesia HM Arum Sabil mengeluhkan kondisi industri gula yang saat ini menunjukkan penurunan kinerja Salah satu bukti yakni jumlah produksi gula yang menurut dia mengalami penurunan
Sadari Segera Penyebab Kanker Serviks Pada Wanita Sebelum Terlambat

Sadari Segera Penyebab Kanker Serviks Pada Wanita Sebelum Terlambat

papar berkaitan - pada 1/7/2019 - jumlah : 327 hits
Indonesia merupakan salah satu negara dengan pemahaman akan penyakit kanker yang cukup baik bahkan sering sekali dilakukan kampanye mengenai penanggulangan kanker Banyak jenis kanker yang dikenal secara umum salah satunya kanker serviks yan...
Kepala Bnpb Kenang Sutopo Sosok Pekerja Keras Yang Tak Pernah Mengeluh

Kepala Bnpb Kenang Sutopo Sosok Pekerja Keras Yang Tak Pernah Mengeluh

papar berkaitan - pada 8/7/2019 - jumlah : 213 hits
Sosok Sutopo Purwo Nugroho banyak dikenang berbagai kalangan Semasa hidup almarhum dikenal sangat baik dan ramah Sutopo merupakan Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana
Ketahui 5 Faktor Penyebab Anak Mengalami Muntah Muntah Berikut Agar Tidak Salah Pengobatan

Ketahui 5 Faktor Penyebab Anak Mengalami Muntah Muntah Berikut Agar Tidak Salah Pengobatan

papar berkaitan - pada 14/7/2019 - jumlah : 336 hits
Anak anak memang memiliki resiko yang lebih tinggi terkena masalah atau gangguan pencernaan dibandingkan dengan orang dewasa Hal ini disebabkan karena enzim yang ada di dalam tubuh mereka belum sepenuhnya bekerja optimal dipakai untuk mence...
Mengenang Kegigihan Sutopo Beri Info Bencana Di Tengah Sakit Kanker

Mengenang Kegigihan Sutopo Beri Info Bencana Di Tengah Sakit Kanker

papar berkaitan - pada 8/7/2019 - jumlah : 185 hits
Sakit kanker yang sudah metastase ke tulang itu sakitnya luar biasa Nyeri terus menerus dan di banyak sendi Diberi morfin tidak mempan menahan sakit tulis Sutopo
5 Makanan Sehat Yang Bisa Membantu Mencegah Kanker Paru Paru

5 Makanan Sehat Yang Bisa Membantu Mencegah Kanker Paru Paru

papar berkaitan - pada 13/7/2019 - jumlah : 187 hits
Salah satu penyakit yang menjadi penyebab kematian bagi banyak manusia adalah kanker Salah satu jenis kanker yang cukup mematikan ini adalah kanker paru paru Untuk mencegah penyakit ini terdapat berbagai hal yang bisa kamu lakukan seperti p...
Pas Mocks Madani Gov T After Pmx Loosely Faulted Rushed Flawed Trials Of High Profile Cases Post 2018 Ge

Ismail Sabri Ajak Pemimpin Asean Berucap Dalam Bahasa Melayu Di Sidang Kemuncak 2024 Di Malaysia

Arsenal Selesa Tewaskan Crystal Palace Kali Kedua

Sah Kes Najib Razak Cacat

Icac Found No Case Rahman Dahlan Defends Musa S Appointment

Slot Qris Explained The Key To Faster And Safer Gaming Transactions

Tenure Of Sabah Sarawak S Top Judge Extended Says Source

Rahsia Kawal Gula Dalam Darah Supaya Tak Melompat Lompat Lagi


echo '';
Keputusan Markah Peserta Konsert Minggu 5 Gegar Vaganza 2024 Musim 11

10 Filem Drama Seram Melayu Berhantu Terbaru 2024 2025 Mesti Tonton

One In A Million 2024 Senarai Peserta Juri Format Pemarkahan Hadiah Dan Segala Info Saksikan Live Di TV3 Malaysia Dan Tonton Calpis Soda OIAM

Info Dan Sinopsis Drama Berepisod Cinta Bukan Milik Kita Slot Samarinda TV3

6 Tapak Buangan Produk Manusia Yang Bersaiz Gergasi


Malaysia Kongsi Kepakaran Nuklear Sempena Kepengerusian Asean 2025

Showcase Macam Konsert Misha Omar Back To Basic Ubati Kerinduan Peminat

Qualcomm Menang Pertikaian Undang Undang Pelesenan Cip Arm

Zahid S Loyalty Pledge Strengthening Anwar S Unity Or Weighing It Down For Ge16

Tidur Di Masjid Istimewa Pas Menjelas Kehidupan Saranan

178 House A Contemporary Architectural Marvel In Jalisco Mexico